Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

jakartapeduliAvatar border
TS
jakartapeduli
Sindiran untuk PKL, Ahok: Kenapa PKL Tidak Minta Maaf Bikin Macet?
JAKARTA, KOMPAS.com — Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mempertanyakan sikap Asosiasi Pedagang Kaki Lima Indonesia (APKLI), yang menuntutnya meminta maaf atas pernyataannya soal PKL di Tanah Abang. Basuki mengatakan, seharusnya PKL juga meminta maaf karena telah membuat macet lalu lintas.

"Anda kenapa tidak minta maaf (kepada) orang Jakarta, semua bikin macet, duduki tanah orang?" kata Basuki di Balaikota Jakarta, Rabu (24/7/2013).

Sikap Basuki ini berbeda dari sikap Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo. Dalam kesempatan lain, Jokowi meminta maaf jika memang ada kesalahan dalam urusan penertiban PKL di Tanah Abang tersebut.

Menanggapi hal itu, Basuki mengatakan bahwa sudah menjadi sikap Jokowi seperti itu sehingga langsung meminta maaf. "Pak Jokowi ketawa-ketawa saja. Pak Jokowi memang orang baik. Becandain aja, ya minta maaf," ujar Basuki. Basuki menegaskan, ia akan bersikap konsisten dan tidak meladeni permintaan orang-orang yang membela pelanggar aturan.

Sebelumnya, Ketua Umum DPP APKLI Ali Mahsun mengatakan akan melayangkan somasi kepada Basuki atas pernyataannya terkait pemidanaan terhadap PKL yang menolak direlokasi ke dalam pasar. Mereka memberikan waktu hingga 14 hari ke depan kepada Basuki untuk meminta maaf atas pernyataannya tersebut.

Menurut Ali, pernyataan Basuki menakutkan bagi PKL se-Indonesia. Ia menyebutkan, tidak hanya Basuki yang harus meminta maaf, tetapi Jokowi juga harus meminta maaf kepada PKL. Ia memperingatkan semua pemimpin agar tidak sembarangan mengeluarkan pernyataan.

http://lipsus.kompas.com/gebrakan-jo...f.Bikin.Macet.

PKL yg berdagang di tengah jalan, ditrotoar dan di bahu jalan sudah selayaknya ditertibkan dan direlokasi ke pasar atau tempat berdagang resmi.. dan bila ada pedagang yg masih nekat berdagang dikawasan terlarang, sudah sepatutnya hukum ditegakkan, demi ketertiban umum para PKL yg nekat jualan di kawasan terlarang itu harus diPENJARA

salam Jakarta
0
3.9K
47
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan