

TS
solopati
Anjing jaga majikannya yang tewas
ANJING JAGA MAJIKANNYA YANG TEWAS

MALANG- Seorang nenek berusia 70 tahun di kota Malang yang tinggal sebatangkara ditemukan tewas membusuk di kamar mandi rumahnya. Mayat tersebut ditunggui anjing peliharaannya.
Petugas SAR dan polisi sempat kewalahan melakukan evakuasi, karena anjing mendiang menjaga jasad dan melawan petugas. Dugaan sementara, nenek tua ini tewas karena sakit.
Berawal dari bau busuk mencurigakan yang tercium sejak Sabtu malam, akhirnya Minggu (30/9/2012)siang warga melaporkan dugaan adanya mayat di dalam sebuah rumah di jalan Untung Suropati Klojen, Kota Malang.
Dugaan warga benar, Nenek Rosita ditemukan tewas dalam kondisi membusuk dan tengah duduk di kloset kamar mandi. Tidak ada kecurigaan warga terkait penyebab kematian itu.
Warga menduga kematian nenek Rosita disebabkan karena sakit tua, kata Yuswianto, tetangga korban.
Uniknya, jasad nenek yang mengeluarkan bau busuk ini dijaha seekor anjing peliharaannya yang melakukan perlawanan saat polisi dan tim SAR melakukan evakuasi jenazah.
Berbagai upaya dilakukan, mulai membuat jerat tali hingga membujuk anjing keluar melalui tetangga-tetangga yang dikenal tetap tidak berhasil. Aksi bujuk dan jerat tak berhasil. Akhirnya petugas nekat merantai anjing dan langsung menjauhkan dari jenazah.
Sumber : http://surabaya.okezone.com/read/201...nya-yang-tewas
ANJING ADALAH SAHABAT TERBAIK dan SETIA 





kira-kira ada yg punya info nggak ya jenis anjing apa yg dipelihara oleh nenek tersebut ?
sayang nih ane jauh dari malang,jika dekat dengan malang ane ingin sekali mengadopsi anjing tesebut


tata604 memberi reputasi
1
2K
15


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan