Meme Comik? masa sih enggak tau meme comic, yang sekarang sedang populer? Iya yang itu, pernah lihat kan ?
Quote:
Tidak bisa di pungkiri saat ini meme comic atau range comic sedang popular di internet, komunitasnya pun sudah menjamur di mana-mana, tapi taukah agan kapan meme di kenal pertama kali? Ada yang tau? Belum ada yang tau ? sama TS pun belum tau secara jelas, asal usul meme secara jelas, tapi setelah TS ubek-ubek mbah g*ogle, TS menemukan beberapa serpihan misteri asal usul meme, berikut hasil TS muter-muter mbah g*ogle :
1. Meme (biasa dibaca mim) adalah neologi yang dikenal sebagai karakter dari budaya, yang termasuk di dalamnya yaitu gagasan, perasaan, ataupun perilaku (tindakan). Berikut merupakan contoh meme: gagasan, ide, teori, penerapan, kebiasaan, lagu, tarian dan suasana hati. Meme dapat bereplikasi dengan sendirinya (dalam bentuk peniruan) dan membentuk suatu budaya, cara seperti ini mirip dengan penyebaran virus (tetapi dalam hal ini terjadi di ranah budaya). Sebagai unit terkecil dari evolusi budaya, dalam beberapa sudut pandang meme serupa dengen gen. Richard Dawkins, dalam bukunya The Selfish Gene, menceritakan apa dan bagaimana dia menggunakan istilah meme untuk menceritakan bagaimana prinsip darwinian untuk menjelaskan penyebaran ide ataupun fenomena budaya. Dawkins juga memberi contoh meme yaitu nada, kaitan dari susunan kata, kepercayaan, gaya berpakaian dan perkembangan teknologi.
2.Internet meme adalah sesuatu yang menjadi terkenal melalui internet, seperti gambar, video, atau bahkan orang. Internet meme biasanya tercipta saat seseorang membuat atau mengunggah sesuatu di internet, dan menyebar secara luas. Kata meme dicetuskan oleh Richard Dawkins tahun 1976 melalui bukunya yang berjudul The Selfish Gene. Internet meme dapat berbentuk pranala, video, gambar, laman web, hashtag, atau hanya sekedar kata atau ungkapan. Meme dapat menyebar dari orang ke orang melalui jaringan sosial, blog, surel, sumber berita, atau layanan berbasis web. Sumber
Apa serpihan-serpihan misteri asal usul meme di atas cukup memebantukalo memang kurang membantu TS minta maaf yah, secara hanya itu yang TS dapat setelah muter-muter mbah g*ogle .
Tunggu-tunggu jangan kecewa dulu yah juragan hehehe, bagaimana kalo TS share tentang beberapa karakter yang biasa dipakai untuk membuat meme comic ? mau?
Oke ini beberapa karakternya :
Spoiler for Trollface:
Quote:
Ini nih Rage face yang paling sering digunakan di rage comic. Troll Face adalah meme yang berupa wajah yang mengekspresikan kejahilan. Penemu dari meme ini adalah Whynne (seorang user DeviantART). Yang sebenarnya, dalam post-nya, Whynne ingin menggambarkan karakter yang bernama 'Rape Rodent'. Kini, Ekspresi tersebut sering digunakan untuk post-post dalam rage comics untuk mengekspresikan kejahilan.
Rage face ini digunakan sebagai ekspresi tokoh komik yang berniat menjahili tokoh komik lainnya, atau bahkan si pembuat komik ingin menjahili pembaca dengan sesuatu.
Spoiler for Me Gusta:
Quote:
Me Gusta adalah sebuah Frase Colloquial dari bahasa Spanyol 'Me Gusta', yang berarti I Like It. Pertama kali di buat oleh ilustrator yang bernama Matt Oswald, dan di unggah ke Reddit, 4chan, Devian Art, bahkan pada tumblrnya.
Meme Me Gusta berfungsi untuk mengekspresikan rasa senang yang aneh pada suatu keadaan, yang apabila orang lain melihatnya, akan mengira orang tersebut mengalami keterbelakangan mental. Meme ini juga dapat dipakai untuk mewakili respon suka terhadap sesuatu yang berbau 'sara' (biasanya untuk mewakili ekspresi mupeng). Sejauh Ini ada beberapa variasi dalam meme Me Gusta seperti 'No Me Gusta' yang menunjukan penolakan atau rasa kesal
Spoiler for Bitch please:
Quote:
Rage Face ini berasal dari foto mantan pebasket tim Houton Rockets Yao Ming yang tertawa terbahak-bahak saat konferensi Pers di tahun 2009. Rage face ini dalam bahasa sehari hari kita sama dengan "plisss deh..." yang artinya si tokoh ingin protes terhadap ganbar pertama yang ditampilkan.
Spoiler for Forever Alone:
Quote:
Meme 'Forever Alone' pertama kali menyebar melalui 4chan pada tahun 2009. Berdasarkan berbagai sumber, diketahui bahwa komik asli 'Forever Alone Guy' pertama berjudul 'April Fools'. Komik tersebut diunggah oleh pengguna FunnyJunk yang ber-username Azuul.
Meme ini ceritanya saking jeleknya tokoh karakter ini tidak ada satupun yang mau berteman dengannya. Jangankan orang, bintang jatuh pun menjauhinya.
Spoiler for Lol Face:
Quote:
Fungsi Dari Meme ini adalah mengekspresikan tokoh komik yang menertawai sesuatu atau sebagai reaksi terhadap seuatu yang sangat lucu. LOL sendiri berarti (Laughing Out Loud)
Spoiler for Seriously?:
Quote:
Meme ini digunakan untuk mengekspresikan rasa tidak percaya atau istilah kerennya "beneran?" namun dalam penggunaanya, meme ini sering digunakan untuk keperluan lain, misalnya ekspresi marah
Spoiler for True Story:
Quote:
Meme ini selalu digunakan pada komik atau gambar yang merupakan ilustrasi kejadian lucu yang berdasar dari "kisah nyata" biasanya kebiasaan kamu waktu kecil..
Spoiler for Oh God Why?:
Quote:
Meme ini digunakan untuk mengekspresikan perasaan heran atau menyesal terhadap sesuatu atau gambar yang ditampilkan oleh si pembuat komik. Meme ini juga punya alternatif lain, seperti "Oh God, Yes" yang mengadopsi wajah dari Me Gusta.
Spoiler for You don't say?:
Quote:
“You Don’t Say?” adalah cuplikan dari wajah Nicholas Cage dalam filmnya yang berjudul “Vampire Kiss”. Pada scene tersebut, ditunjukkan bahwa Nicholas Cage sedang menanyai asistennya. Karena mimik muka Nicholas yang lucu, akhirnya mimik muka tersebut dijadikan meme pada rage comics.
Meme “You Don’t Say” sendiri berfungsi untuk mengekspresikan tanggapan terhadap Pernyataan lazim, Pertanyaan retoris yang sudah pasti jawabannya, sehingga orang yang ditanyai lebih memilih untuk menjawab secara sarkastik.
Spoiler for Close Enough:
Quote:
Meme Ini digunakan di setiap komic yang menunjukkan dua gambar yang "serupa tapi tak sama" atau punya nama sama namun punya wujud yang berbeda. seperti "Paper" dengan "Pepper"
Spoiler for Mother Of God:
Quote:
Meme Ini digunakan untuk mengekspresikan perasaan "menakjubkan" terhadap suatu gambar yang berlebihan. Mother of god sendiri sering di ubah kata akhirnya sesuai objek yang dilihat. Contohnya bongkahan besar pecahan bangunan yang membentuk seperti flashdisk Sehingga menjadi "Mother of USB"
Spoiler for If you know What I Mean:
Quote:
Meme ini diambil dari cuplikan Film Mr. Bean's Holiday yang diperankan oleh Rowan Atkinson. Meme ini digunakan untuk menyembunyikan sesuatu di dalam komik yang dirasa berbau birahi/sexual, padahal belum tentu aslinya seperti demikian.
Spoiler for Genius:
Quote:
Genius Face adalah jenis karakter dimana pembuat komik ingin menyindir kejeniusan seseorang (idiotnya).
Spoiler for Bad Luck Brian:
Quote:
Meme ini belakangan diketahui berasal dari foto seorang pria bernama Kyle, saat pria tersebut mengambil foto kelas saat ia masih kelas 7.
Ceritanya Bad luck Brian ini adalah seseorang yang selalu Sial dalam berkativitas.
Spoiler for Stoner Stanley:
Quote:
Disebut juga sebagai [10] Guy atau Really High Guy, Menceritakan seorang pria yang sedang berada dibawah pengaruh g***a. Makanya disetiap Comic tentang Stoner Stanley, kata yang diucapkan sama sekali ngawur/gak nyambung dengan tema aslinya.
Derp adalah sebuah karakter memecomic yang menggambarkan kebodohan. semua berasal dari sebuah film komedi pada tahun 1998 dimana pada adegan tersebutlah kalimat derp pertama kali diucapkan.
Spoiler for Derp:
Quote:
Episode South Park "The Succubus" yang tayang pada tanggal 21 april 1999 memperkenalkan karakter bernama mr.derp. dalam adegan tersebut Mr.Derp yang perperan sebagai seorang pengganti koki memukul dirinya sendiri dengan palu sambil mengatakan derp. dan di adegan tersebutlah wajah Mr Derp yang terpukul dengan palu dengan mata aneh (Baca: Jereng) menjadi awal karakter memecomic tersebut. setelah itu ekspersi wajah terebut banyak dipakai dalam episode South park lainnya.
Baru pada juli 2006 4chan memakai karakter tersebut. dan sejak itu banyak meme tentang derp bermunculan termasuk gambar artis yang kebetulan sedang berwajah derp.
Spoiler for Derpina:
Quote:
derpina adalah karakter utama wanita dalam ragecomic. ia terlihat seperti derp versi wanita dengan wajah bergaya emotikon jepang. pertama kali muncul ke ragecomic yang di post 4chan pada tahun 2010. pada tahun 2011 adalah awal dari masa kejayaan derpina. ia menjadi tren di tumblr dan funnyjunk. selain itu fanspage nya di facebook telah memiliki 22.000 like. dan pada mei 2011 ia menjadi kalimat yang sering digunakan pada yahoo answer tentang orang yang mencari pelipur lara setelah putus cinta. dan pada bulan november 2011 sebuah blog yang berisi tentang derpina muncul di tumblr sebelum berhenti beroperasi pada agustus 2012. selain itu sebuah fanspage komik derpina barbahasa sepanyol hadir di facebook dan mendapatkan 45.000 like dalam 1 tahun, dan pada bulan januari 2013 sudah ada 1100 fanart derpina di deviantART.
Spoiler for Okay Guy:
Quote:
Okay.... inilah yang sering di katakan karakter meme ini. dia juga salah satu karakter yang aktif digunakan pada meme 4 panel. biasanya ia menggambarkan kalimat setuju tapi dalam arti tidak sesungguhnya (gak ihklas) juga dipopulerkan dari 4chan.
sebenarnya sih masih banyak karakter meme comic yang, lain tapi menurut TS karakter-karakter di atas yang sering pakai untuk membuat meme bagi agan-agan yang mau nambahin silahkan
haduh kok jadi panjang banget yah Trit ane
Spoiler for bonus:
Spoiler for bonus lagi:
Sekian trit ane, jika agan berkenan jangan lupa tinggalkan comment dan jangan lupa , dan kalau berkenan bolehlah siram ane pake , tapi kalo agan anggap trit ane tidak bermutu jangan lempar ane