- Beranda
- Komunitas
- Food & Travel
- Domestik
(New) KA Malioboro Ekspress, eksekutif termurah (80rb-an), cocok untuk para traveller


TS
ekstrimiskanan
(New) KA Malioboro Ekspress, eksekutif termurah (80rb-an), cocok untuk para traveller

Halo agan2 travellers..
Mau ngasi info untuk yg demen bepergian dari Jogja ke malang, atau sebaliknya, ada kereta nyaman dan murah sekarang
Yaitu Malioboro Ekspress
Kereta ini terdiri dari 3 rangkaian, yaitu eksekutif, bisnis, dan ekonomi ac
Ketika awal2 launching dulu tarifnya lumayan mahal yaitu 180 rb an, tp karena okupansi yang kecil (alias kaga begitu laku), mulai bulan kemaren tarif diturunkan hampir 50%, yg eksekutif (batas bawah/ kediri-jogja, atau madiun-malang) hanya 80rb (batas atas jogja-malang) hanya 100rb
Ekonomi ac / bisnis hanya dibandrol 65 rb - 80 rb an

Nah walaupun udah murah , tp hingga kini peminat kereta ini masih kecil.. (Mungkin karena masyarakat belum pada tahu)
Segerbong, terutama yang ekonomi AC / Bisnis biasa hanya terisi 30-50% aja. Dan ancamannya,jika terus seperti ini kemungkinan besar kereta ini akan diberhentikan(ditutup), eman2 kan?.
So, bagi travellers yg ingin jalan2 ke jogja (dr jatim), atau agan2 dr jogja yg mau ke bromo/malang, bisa mempertimbangkan untuk naik kereta malioboro ekspress ini..
Itung2 membantu menaikkan okupansi kereta ini, biar tidak terancam ditutup.
---------
Stasiun2 peberhentian kereta ini:
-Malang kotabaru
-Kepanjen
-Wlingi
-Blitar
-Tulungagung
-Kediri
-(kertosono jalan langsung)
-Nganjuk
-(caruban jalan langsung)
-Madiun
-(sragen jalan langsung)
-Solobalapan
-Klaten
-Jogjakarta (tugu)

bagi agan2 yang ingin tanya2 tentang informasi Malioboro Ekspress, Jadwal, Tarif, bahkan tanya2 sisa tempat duduk ter-update, atau hanya sekedar sharing pengalaman naik kereta ini,,
bisa follow akun twitter
Malioboro Ekspress - @moleks_fans
NB: uniknya, fans page ini pasti follback akun agan2 juga


Diubah oleh ekstrimiskanan 16-05-2013 22:24
0
12.2K
31


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan