Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

adm.tjAvatar border
TS
adm.tj
Wisata Pulau Tidung, Wisata Pantai dan Bawah Laut Dekat Ibukota
Wisata Pulau Tidung, Wisata Pantai dan Bawah Laut Dekat Ibukota

Pulau Tidung di Kepulauan Seribu, DKI Jakarta, belakangan menjadi tujuan favorit para wisatawan sebagai tempat liburan. Pulau Tidung memang terkenal akan air lautnya yang jernih dengan hamparan pasirnya yang putih. Letaknya yang berada cukup dekat dari ibukota, membuat Pulau Tidung bagaikan oasis di tengah panasnya kota Jakarta.

Pulau Tidung sendiri terbagi menjadi dua, yaitu Tidung Besar dan Tidung Kecil yang dihubungkan oleh jembatan panjang. Pulau ini dikelilingi pantai dangkal yang bergradasi putih karena ditumbuhi karang dan ikan hias yang tak henti-hentinya berlenggok menghibur pandangan mata. Pantai ini tidak berombak besar karena gugusan karang dan terumbu karang yang mengelilingi mampu menahan ombak, cukup aman untuk berenang. Meskipun berada di tengah-tengah laut, tempat ini memiliki sarana yang cukup lengkap, seperti kantor kelurahan, kantor polisi, puskesmas, sekolah, dermaga, masjid, dll.

Kegiatan yang bisa dilakukan pengunjung selain berjalan-jalan di pantai adalah melakukan snorkeling. Waktu yang paling baik adalah pukul 07.00-08.00 atau 13.00-14.00. Kalau mau lebih asyik lagi, coba bawa roti yang kecil-kecil untuk diberikan pada ikan pada saat menyelam nanti. Di malam harinya, nikmati barbeque di tepi pantai sambil menikmati pemandangan malam. Kegiatan wajib yang harus dilakukan di Pulau Tidung adalah melompat dari Jembatan Cinta.

baca lengkapnya disini
Diubah oleh adm.tj 26-06-2013 01:51
0
2K
10
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan