zwarterozen.djaAvatar border
TS
zwarterozen.dja
Hal-Hal yang harus agan miliki ketika mencari pekerjaan...
Ketika perayaan kelulusan wisuda telah selesai, gelar pengangguran sangat meresahkan dan membuat sakit kepala akut. Namun taukah agan minimal ada 3 hal yang harus kita miliki agar dapat memiliki pekerjaan yang bagus dengan gaji bagus selain gelar sarjana yang melekat pada nama agan dan IPK minimal 3?


yang pertama adalah AKTIF DALAM ORGANISASI KEMAHASISWAAN

dalam berbagai wawancara kerja jika agan masih nubi atau baru kelar kuliah tentu tidak memiliki pengalaman kerja, maka para pewawancara akan menanyakan seputar kegiatan agan dikampus. Hampir sebagian besar mereka yang diterima (bahkan kadang dipersyaratkan) adalah yang aktif dalam organisasi kemahasiswaan. Jadi jika agan skrg mahasiswa, ikut aktiflah karna dari sana agan juga belajar bekerja dalam team dan hal ini sangat dipertimbangkan oleh para pewawancara.


yang kedua adalah DAPAT BERBAHASA INGGRIS MINIMAL PASIF

bahasa inggris sekarang bahkan dipersyaratkan hampir disemua lowongan pekerjaan, bahkan diminta dalam bentuk TOEFL minimal 450. jadi agan harus mulai dari sekarang untuk les ataupun otodidak meningkatkan kemampuan bahasa inggris agan.


yang ketiga adalah KEMAMPUAN MENGOPERASIKAN KOMPUTER DALAM HAL INI MICROSOF OFFICE

agan bukan hanya perlu dapat dan mahir mengoperasikan namun terkadang perusahaan ingin agan menyertakan sertifikat dari tempat kursus yang menyatakan agan mahir menggunakan komputer jadi ketika agan ditengah-tengah perkuliahaan usahakan sebisa mungkin mengambil kursus komputer.


Demikian agan sekalian, semoga bermanfaat jika agan punya hal lain mohon dishare.
agan yang baik meninggalkan komen...emoticon-Kiss
0
2.7K
21
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan