Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

anesAvatar border
TS
anes
Chaotic Storage ala Gudang-nya Amazon.Com
Chaotic Storage ala Gudang-nya Amazon.Com

Pasti tau dunk toko online satu ini..
Salah satu toko online terbesar dengan berbagai macam jenis barang. Yang dimana barangnya selalu siap kirim kapan saja. Berarti mereka perlu gudang untuk stock barang mereka. Hasilna bisa ditebak, mereka memiliki gudang yang super luas dan berjumlah 80 gudang.Yang dimana gudang ini terletak di kota strategis, sehingga mereka bisa gampang melakukan pengiriman keseluruh dunia.

Gudangnya sendiri memiliki luas 111,484 meter persegi. Dan jumlah karyawan yang bekerja di satu gudang bisa menyentuh jumlah 65,000 orang yang terbiasa dengan sistem "Chaotic Storage"

Chaotic Storage sendiri sesuai dengan namanya berarti penyimpanan barang secara berantakan. Sistem ini adalah penyimpanan barang yang unik, karena setiap barang disusun bukan berdasarkan bentuk,jenis,warna dan lain sebagainya. Yang paling diutamakan adalah barcode yg discan pada saat barang tersebut masuk kedalam gudang. Lalu disimpan dimanapun barang itu bisa muat disimpan.

Setiap rak di dalam gudang Amazon memiliki barcode unik tersendiri, sehingga karyawan bisa melakukan penyimpanan dengan cepat berdasarkan rak yang kosong pada saat barang tersebut masuk.

Yang pasti database harus kuat dan sanggup mencatat barang yang masuk dan keluar dari gudang.

Keuntungan dari sistem "Chaotic Storage" ini adalah : Flexibilitas, dimana dengan sistem ini barang yang kosong bisa langsung diisi dengan cepat. Pegawai baru yang bekerja juga tidak perlu lama lama beradaptasi, mereka cukup mengetahui kode awal dari setiap rak. Mereka tidak perlu ketahui apa jenis,bentuk,warna dan lain sebagainya dari benda tersebut. Yang penting mereka cukup tahu benda tersebut di rak mana. Dan yang paling asyiknya lagi, pegawai juga bisa membuat rute perjalanan mereka dalam mengambil barang barang. Seperti main main di dalam maze.

Walaupun begitu, beberapa barang yang cepat laku biasanya memiliki tempat tersendiri. Begitu juga dengan barang barang yang berdimensi besar dan berat serta barang yang gampang busuk.

Didalam gudang seperti ini jangan heran jika anda mendapati DVD diatas celana dalam dan disebelahnya ada peralatan bertukang. Karena memang inilah point dari "Chaotic Storage"

Ada yang penasaran pengen intip "Chaotic Storage" ala gudangnya amazon nggak gan ??

Spoiler for Amazon:

Spoiler for Amazon:

Spoiler for Amazon:

Spoiler for Amazon:

Spoiler for Amazon:

Spoiler for Amazon:

Spoiler for Amazon:


0
3K
17
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan