Sejarah Tepuk Tangan
Pernahkah kita semua melakukan tepuk tangan ketika menonton sebuah konser musik, pembacaan pidato, atau hal lain yg menakjubkan ? Ya, jawabannya pasti pernah. Tentu saja kita melakukan tepuk tangan tersebut untuk mengapresiasikan karya orang lain. Namun, darimana sejarahnya tepuk tangan itu berasal ?
Quote:
Sebenarnya sulit untuk memastikan asal usul tepuk tangan. Ada yang menyebutkan kalau tepuk tangan sebagai simbol pujian telah ada sekitar Zaman Pertengahan. Sejak awal memang praktik ini dilakukan bertepatan dengan kedatangan penampilan umum, biasanya orkes keliling di alun-alun.
Ada yang mengatakan kalau masyarakat melakukan tepuk tangan untuk menyatakan kegembiraan sebagaimana perintah Injil: “Bertepuktanganlah dengan gembira, hai segala bangsa! Pujilah Allah dengan sorak-sorai!” (Psalms 47: 1) Beberapa pendapat juga meyakini kalau tepuk tangan terinspirasi oleh instrumen perkusi yang digunakan pada upacara umum zaman dahulu (Mesir Kuno).
Ada juga yang mengatakan tepuk tangan memang insting sejak bayi. Tapi Yvette Blanchard, peneliti di Universitas Hartford, mengatakan bahwa manusia bertepuk tangan karena “dibuat”, bukan dari lahir. “Saya pikir itu perilaku yang sebenarnya dipelajari. Saya lihat bayi itu melakukannya dengan spontan, karena gembira, dengan menggenggam tangannya bersamaan. Tapi gerakan tepuk tangan itu dipelajari.”
Di beberapa kebudayaan, tepuk tangan tidak selamanya dihubungkan dengan pujian. Di Tibet, tepuk tangan dilakukan untuk mengusir roh jahat. Sedangkan di kebudayaan lain menghentakkan kaki dianggap sebagai respon yang tepat (pujian) setelah penampilan terbaik seseorang. Sedangkan Roma Kuno menunjukkan tanda setuju atas penampilan publik dengan menjentikkan jari.
Nah itu dia gan Sejarah Tepuk tangan. Apakah tepuk tangan hanya akan menghasilkan suara ? Tentu saja tidak. Tepuk tangan memiliki beberapa manfaat.
Manfaat Tepuk Tangan
Quote:
1. Tepuk tangan merupakan kegiatan yang sudah sangat identik dengan kepramukaan. Kegiatan yang tampaknya hanya bermain-main ini, ternyata berdasar penilitian para ahli dinyatakan bahwa tepuk tangan dapat bermanfaat untuk mengembangkan dan meningkatkan kebutuhan emosional, fisiologis, sosiologis dan kognitif anak dan remaja sebagai bekal untuk menuju ke tahap pertumbuhan berikutnya.
2. Tepuk tangan dapat meningkatkan kesehatan, karena di dalam organ telapak tangan terdapat pusat syaraf dari semua bagian tubuh. Di telapak tangan terdapat banyak anyak sekali syaraf penghubung kesemua bagian tubuh, setiap syaraf membuat koordinasi sendiri dan menghasilkan efek baik bagi organ organ lainnya. Oleh sebab itu apa bila kita bertepuk tangan maka semua bagian syaraf akan tertekan dan bereaksi sesuai dengan fungsinya, semakin kita sering bertepuk tangan maka semakin lancar peredaran syaraf , atau dalam arti kata melatih kerja organ tersebut.
3. Bertepuk tangan yang baik bagi kesehatan adalah dengan meletakan semua bagian (permukaan tangan yang satu dengan permukaan tangan lainnya). Kemudian tepuk secara berirama, dalam durasi yang cukup sehingga permukaan tangan terasa semakin panas dan membawa efek perubahan ke seluruh organ tubuh.
4. Dr. Idit Sulkin, anggota BGU Music Science Lab in the Department of the Arts, melakukan penelitian terhadap anak satu, dua dan tiga di sekolah dasar dengan membandingkan antara anak yang ikut menyanyikan lagu sambil bertepuk tangan dan yang tidak ikut. Hasil penelitian menemukan bahwa anak-akan yang ikut kegiatan bernyanyi dan bertepuk tangan memiliki keterampilan motorik yang lebih baik sehingga anak-anak itu dapat menulis dengan lebih baik, tulisan yang rapi, dan hanya sedikit membuat kesalahan dalam mengeja dibandingan anak-anak yang tidak ikut. Tepuk tangan mampu mempengaruhi hormon kecerdasan di otak sehingga merangsang otak untuk mempengaruhi perkembangan daerah otak yang lainnya.
5. Dalam penelitian yang sama ditemukan bahwa tepuk tangan mampu melatih integritas sosial dan sikap emosional anak-anak. Suasana riang gembira, kekompakan untuk menghasilkan irama yang indah, kebersamaan dan keceriaan ternyata telah melahirkan kesadaran akan pentingnya tanggungjawab, menjaga kebersamaan dan membantu anak-anak untuk menghayati dan merasakan keindahan.
Sekian dari ane gan, semoga thread singkat ini bisa bermanfaat buat semuanya.
Kaskuser yang baik akan selalu komentar
Ane dengan senang hati menerima

dan berat hati menolak

Untuk yang belum ISO boleh untuk
Quote: