Kaskus

Entertainment

joehan84Avatar border
TS
joehan84
Band-Band Tahun 90 an
Siang Agan agan

Ane cuma mau sharing band-band musik tahun 90 an kesenangan ane gan waktu jaman ane sekolah dulu

Spoiler for Nirvana:


Nirvana adalah nama sebuah grup band dari kota Aberdeen, Washington, Amerika Serikat, kemudian akhirnya mereka mendapatkan kesuksesan di kota Seattle, Amerika Serikat, yang terkenal dengan aliran musik grunge, atau yang dikenal juga dengan Seattle Sound. Band ini memiliki banyak pengikut atau fans setia di Indonesia, terutama dalam komunitas musik underground.

Nirvana mulai digemari, dan dikenal oleh dunia sejak dirilisnya album mereka yang berjudul Nevermind, dengan single yang dijagokan yaitu Smells Like Teen Spirit, single ini membuat mereka mendapatkan tropi The Best Alternative/Rock Band dan sempat menduduki tangga nada pertama di Billboard Amerika. Nirvana terdiri dari Krist Novoselic, Kurt Cobain,dan Dave Grohl . Band ini bubar setelah Kurt Cobain bunuh diri akibat overdosis sesudah menghisap kokain ditempat tinggalnya pada tahun 1994.

Spoiler for Pearl Jam:


Pearl Jam (dibentuk pada 1990 di Seattle, Washington, Amerika Serikat) adalah salah satu kelompok musik rock yang paling berhasil pada tahun 1990-an. Mereka adalah salah satu pelopor musik grunge, dan dianggap salah satu dari empat besar bersama dengan Alice in Chains, Nirvana, dan Soundgarden.

Spoiler for radio head:


Radiohead adalah sebuah grup musik rock alternatif asal Britania Raya, terbentuk pada tahun 1985. Band ini terdiri dari Thom Yorke (vokal utama, rhythm guitar, piano), Jonny Greenwood (lead guitar, keyboard, modular synthesizer, Ondes Martenot, glockenspiel, dan lain-lain), Ed O'Brien (gitar, vokal, perkusi tambahan), Colin Greenwood (bass guitar, synthesizer, Phil Selway (drum, perkusi).

Radiohead merilis singel pertama mereka, "Creep", pada tahun 1992. Pada awalnya lagu ini tidak sukses, namun menjadi hits di seluruh dunia beberapa bulan setelah rilisnya album debut mereka, Pablo Honey (1993). Popularitas Radiohead naik di Britania Raya dengan rilisnya album studio kedua mereka, The Bends (1995). Album ketiga Radiohead, OK Computer (1997), mendorong mereka untuk ketenaran internasional yang lebih besar. Menampilkan suara yang luas dan tema alienasi modern, OK Computer sering diakui sebagai rekaman landmark tahun 1990-an.

Spoiler for incubus:


Incubus merupakan sebuah grup musik asal Amerika Serikat yang memenangkan nominasi Grammy Award. Anggotanya terdiri dari Brandon Boyd, Mike Einziger, José Pasillas, Chris Kilmore, dan Ben Kenney. Dibentuk pada tahun 1991. Incubus pernah melakukan konser di Jakarta pada tahun 2008 Dan 2011.

sekian dari ane gan kalo agan ada grup musik yang lain tolong tambahin yakk... soalnya ane prihatin banget jaman sekarang pada demen nya boy band or girl band yang ga punya skill cuma jual tampang aja......

jangan lupa mohon ane mesen pertamaxx dan cendolnya yah gan....emoticon-Blue Guy Cendol (L):


Terimakasih

Polling
Poll ini sudah ditutup. - 2 suara
makanan kesukaan
sate ayam
100%
soto ayam
0%
Diubah oleh joehan84 09-11-2012 15:49
0
2.2K
5
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan