Jika Masuk Bui, Eyang Sigit Siap Gantikan Subur
Eyang Subur, di mata muridnya adalah sosok yang sederhana dan bijaksana. Pria yang katanya memiliki kekuatan gaib ini, banyak memberikan masukan-masukan untuk kebaikan seseorang. Eyang Subur Juga kerap kali membagikan harta benda yang dimilikinya pada murid-muridnya.
"Kalau kata orang Jawa, sak dermo ngulungke, hanya sekedar memberikan atas petunjuk dan perintah yang Maha Memberikan," kata Eyang Sigit, murid Eyang Subur yang dipercaya berbicara kepada media, Jumat 28 Maret 2013.
Dengan dandanan seperti pemuka agama, memakai baju koko, sarung dan kopyah, Sigit menceritakan kebaikan Subur. "Di sini, umat disuruh baik, taat pada Allah, disuruh banyak-banyak istighfar. Nggak ada aliran sesat," katanya menjelaskan.
Pria yang telah mengabdikan diri selama delapan tahun di Salatiga ini mengatakan ia yakin eyang Subur tidak bersalah. Sekalipun eyang Subur harus dihukum karena kasus penipuan atau merugikan, dirinya siap menggantikan suhunya itu. "Misalnya eyang (Subur) dipenjara, biar saya yang gantikan," katanya.
Pria yang dipercaya menegakkan ketauhidan dan menolong orang-orang di Salatiga tersebut juga akan membela Adi, jika Adi sampai masuk penjara. "Ibaratnya Adi dihukum enam tahun, tiga tahunnya saya bela Adi," tambahnya lagi.
Meski terus menerus dituding sebagai penyebar aliran sesat oleh Adi, eyang Sigit masih memiliki kebaikan untuk membantu Adi Bing Slamet. Eyang Sigit juga mendoakan Adi dan kelompoknya dijauhkan dari sifat dendam dan segera menutup buku hubungannya dengan eyang Subur.
SUMBER.........