Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

kudo4869Avatar border
TS
kudo4869
Pemain Muda Sepak Bola di Purworejo Siap Terbang Ke Swedia
Pemain Muda Sepak Bola di Purworejo Siap Terbang Ke Swedia

PURWOREJO (KRjogja.com) - Valentino Yusuf Supriyatna (10) masih sangat muda. Menginjak kelas IV di SDN Kliwonan Purworejo, prestasi yang bakal ditorehnya dipastikan akan mengharumkan nama daerah. Tino, sapaan akrabnya, akan terbang ke Gothenburg Swedia menjadi salah satu starter tim Garuda Muda dalam kompetisi Gothia Cup 2013, turnamen sepakbola anak-anak terbesar di dunia.

Tino akan menjadi penjaga gawang skuad Asosiasi Sekolah Sepakbola Indonesia (ASSBI) dan akan menjadi satu tim bersama 59 anak lain dari seluruh pelosok negeri. "Bisa lolos seleksi dan saya ditunjuk menjadi penjaga gawang," ungkapnya saat ditanya KRjogja.com, Selas (4/12).

Perjuangan siswa Sekolah Sepakbola (SSB) Bogowonto itu tidaklah mudah. Valentino mengawali kiprahnya dengan mengikuti kompetisi antar SSB Jawa Tengah di Semarang. Valentino lolos, kemudian melanjutkan kompetisi di Jakarta. Semua proses itu dibiayai sendiri oleh keluarga Tino karena tidak ada dukungan dari pemerintah setempat.

Permainannya kembali memukau tim penyeleksi, sehingga diputuskan memanggil anak yang tinggal di RT 02 RW 06 Kelurahan Tambakrejo Kecamatan Purworejo itu menjadi bagian dari tim inti Garuda Muda. Surat pemberitahuan resmi dilayangkan kepada orang tua Tino, termasuk ke SDN Kliwonan Purworejo. "Sudah mendapat panggilan resmi," ucapnya.

Valentino bertekad tidak akan mensia-siakan kesempatan emas itu. Ia giat berlatih kendati SSB tempatnya belajar tidak memiliki peralatan lengkap. "Belum punya gawang kecil juga pelatih kiper. Meski tidak lengkap, latihan harus tetap maksimal agar bisa main bagus," terangnya.

Bagi penggemar kiper internasional Iker Casillas dan Kurnia Mega itu, berangkat ke negara yang memiliki sepakbola maju merupa kesempatan emas. Ia bisa menambah wawasan sepakbola agar bisa tumpuh menjadi atlet profesional dan mendunia.

Bahkan, Tino memiliki cita-cita untuk berlama-lama belajar sepakbola di Swedia. "Inginnya terus berada di Swedia belajar sepakbola di sana dan pulang untuk membela tanah air sebagai pemain profesional," tuturnya. (Jas)

Sumber: http://krjogja.com/read/153277/tino-...g-ke-swedia.kr


Maju terus Valentino Yusuf Supriyatna. Semoga bisa membanggakan Indonesia emoticon-I Love Indonesia
Diubah oleh kudo4869 09-12-2012 04:39
0
4K
24
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan