Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

pedagangbaruAvatar border
TS
pedagangbaru
Sekarung Cerita dari Negeri Gajah Putih
Hai agan-agan, ane mau sedikit berbagi cerita tentang pengalaman outing kemaren nih. :Peace

Akhir bulan Februari, yang disebut-sebut orang sebagai bulan penuh cinta cuma gara-gara adanya momen Valentine, ditutup juga dengan penuh cinta sama temen-temen sekantor ane dengan outing. Dengan perasaan berbunga-bunga dan wajah yang berseri-seri bantal, pagi-pagi buta setengah dari kita sudah siap siaga di Bandara Soekarno Hatta. Sementara setengahnya lagi cukup hoki dengan jadwal penerbangan di siang bolong. emoticon-Traveller

Kira-kira sore hari, saat matahari enggan pergi dan bulan masih malu-malu untuk muncul emoticon-Malu (S), kami tiba di Bandara Suvarnabhumi, Bangkok. Kami yang dijemput oleh local guide pun langsung disuguhi welcome food, yaitu Khao Neow Ma-maung (ketan mangga), yang merupakan dessert khas Thailand. Kemudian kami diantar untuk menikmati wisata pertama di hari pertama, wisata memanjakan perut, makan malam maksudnya.

-------------------------------------------------------------------------------------------------

Mungkin kesan pertama yang muncul di benak kami ketika menginjakkan kaki di negeri gajah putih adalah “kok mirip sama Jakarta ya? Atau jangan-jangan memang kita masih di Jakarta? emoticon-Bingung (S)"; panasnya dan yang terutama adalah kemacetannya. Tapi anehnya, ditengah-tengah kemacetan yang menghimpit hampir tidak terdengar suara klakson dari tiap kendaraan di sana. Entah setiap warganya memiliki kesabaran yang tinggi, atau setiap kendaraan memang tidak difasilitasi dengan klason, entahlah. Tidak terlalu penting juga. Karena yang lebih penting sebagai anak ahensi adalah sibuk melihat iklan-iklan yang terpampang di kanan kiri jalan. Sepertinya kami cukup dibuat kaget oleh billboard-billboard di Bangkok ini. Bagaimana tidak, kebanyakan dari billboard itu memiliki ukuran yang cukup panjang; perbandingannya bisa sampai 5:1. emoticon-Roll Eyes (Sarcastic)

 Sekarung Cerita dari Negeri Gajah Putih

-------------------------------------------------------------------------------------------------

Hari kedua di Bangkok kami diajak berwisata sungai, naik turun perahu, mulai dari menuju Wat Arun yang terletak di sebelah barat dari sang sungai, hingga makan malam pun di atas sungai yang sama. Wat Arun atau nama panjangnya Wat Arunratchawararam dikenal dengan sebutan Temple of Dawn, karena candi ini amat menakjubkan jika dilihat saat matahari terbenam dan menyala ketika malam emoticon-Wowcantik. Tapi bukan berarti jelek di siang hari, cahaya yang terpantul dari potongan-potongan kecil kaca berwarna dan porselen Cina yang menempel dengan detail pada setiap lekuk candi membuat Wat Arun berkilau di bawah teriknya sinar matahari. emoticon-thumbsup

 Sekarung Cerita dari Negeri Gajah Putih
 Sekarung Cerita dari Negeri Gajah Putih
 Sekarung Cerita dari Negeri Gajah Putih
 Sekarung Cerita dari Negeri Gajah Putih

Tidak terlalu cantik, malah cenderung keruh namun tidak berbau dan bersih, mungkin istilah yang paling tepat untuk menggambarkan wisata sungai yang kami telusuri. Chao Phraya River namanya. Nampak tidak jauh berbeda dengan Sungai Ciliwung di kota sendiri, karena beberapa kali dijumpai rumah-rumah panggung yang berdiri labil di pinggiran sungai. Tapi mungkin itulah yang menjadi nilai jual kepada wisatawan luar, luar Indonesia tepatnya emoticon-Hammer, sebagai sesuatu yang vintage ditengah-tengah modern-nya bangunan di kanan kiri.

 Sekarung Cerita dari Negeri Gajah Putih

Ibarat kata; sebening-beningnya air di Pantai Gili, akan nampak pekat juga saat malam emoticon-Cape d... (S). Sama halnya di Chao Phraya River ini, air yang nampak keruh ketika siang, sudah berganti hitam pekat di malam hari. Yah lumayan menyamarkan memori Sungai Ciliwung tadi. Dan wisata sungai pun kembali dijual saat malam tiba, cruise dinner. Kedengarannya cukup keren dan mewah, jika kita tak ingat apa yang ada di bawah kita. Pemandangan yang ditawarkan selama cruise berlayar juga sesekali nampak begitu mempesona. Lampu-lampu dari gedung pencakar langit di sejajaran Chao Phraya River membawa kami seolah berada di Clarke Quay Singapur atau Sungai Huangpu Shanghai atau yang lebih jauh lagi di Venice. Belum lagi banyak fashion show dari transportasi air yang nyentrik lalu lalang di sungai yang sama; mulai dari yang sekelas cruise, kapal biasa, sampai ke perahu. Hingga atraksi puncak yang paling spektakuler ada di The Rama VIII Bridge, sebuah jembatan yang bentuknya mirip perpaduan antara Monas dan Jembatan Suramadu. emoticon-Hammer

 Sekarung Cerita dari Negeri Gajah Putih
 Sekarung Cerita dari Negeri Gajah Putih
 Sekarung Cerita dari Negeri Gajah Putih
 Sekarung Cerita dari Negeri Gajah Putih
 Sekarung Cerita dari Negeri Gajah Putih
 Sekarung Cerita dari Negeri Gajah Putih
 Sekarung Cerita dari Negeri Gajah Putih

-------------------------------------------------------------------------------------------------

Sejujurnya, memang tak banyak kata yang bisa dipakai untuk menjelaskan keindahan wisata Bangkok selama empat hari tiga malam selain surga belanja. Setiap langkah yang kami jalani, setiap baht pula kami keluarkan untuk shopping ini itu. Mulai dari barang penting sampai ke barang yang tidak berguna, hingga barang pakai ke barang sekali buang. Dan mulai dari Siam Center, MBK, Platinum, hingga ke pasar sejuta umat dengan sejuta penjual juga; Pasar Chatuchak. Bahkan di kala malam, ada night market yang siap menguras baht kami.

-------------------------------------------------------------------------------------------------

Sekian dan cendolnya boleh gan kalo berkenan emoticon-Blue Guy Cendol (L)


Diubah oleh pedagangbaru 22-03-2013 09:49
0
1.5K
9
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan