Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

4bugsAvatar border
TS
4bugs
Pertamakalinya TNI AD Rekrut Prajurit Wanita


Liputan6.com


Liputan6.com, Jakarta : TNI AD kembali membuka pendaftaran bagi para putra-putri bangsa yang ingin bergabung untuk memperkokoh keutuhan NKRI. Untuk taruna Akademi Militer, TNI AD akan menerima sebanyak 192 orang taruna yang terdiri dari pria 176 orang taruna. Sedangkan taruni pertama kali untuk AD wanita sebanyak 16 orang.

"Sedangkan untuk prajurit-prajurit yang lain, misalnya kesarjanaan untuk S1 atau D3, kami juga menyiapkan ruang untuk 66 orang bisa pria dan wanita. Ini kita butuhkan sesuai dengan keahliannya seperti dokter dan seorang insinyur. Kadang kami juga menerima sarjana psikologi karena kami juga membutuhkan psikolog kepada anggota militer," kata Kepala Staf TNI AD (KSAD) Jenderal Pramono Edhie Wibowo dalam konfrensi pers di Gedung Mabes AD, Jakarta, Kamis (21/3/2013).

Dia menyebutkan, untuk penerimaan prajurit bintara dan tamtama TNI AD akan membuka pendaftaran sebanyak 10 ribu personel. Hal itu terkait kebijakan TNI AD yang setiap tahunnya akan mempensiunkan 10 ribu prajuritnya sesuai dengan berakhirnya masa tugasnya.

"Karena kami diwajibkan untuk mempertahankan jumlah personel tetapi tidak menambahnya. Dan alutsistanya yang di-modernkan, sehingga kami meminta dan memanggil para pemuda dan pemudi yang memiliki jiwa-jiwa nasionalisme mempertahankan negara ini mari bergabung bersama Angkatan Darat," ujar Pramono.

Jenderal bintang empat ini menyatakan, siapa pun yang ingin mendaftar sebagai prajurit TNI AD bisa melakukan pendaftaran di Komando Distrik Militer (Kodim), Komando Rayon Militer (Koramil), ataupun Komando Daerah Militer (Kodam) yang tersebar di seluruh Indonesia.

Menurutnya, ini dilakukan untuk mempermudah masyarakat dan para putra-putri Indonesia untuk menjadi prajurit TNI AD dalam memperkokoh kesatuan dan persatuan NKRI.

"Misalnya putra-putra Papua bisa mendaftar di Kodam Cendrawasih atau putra-putra yang di Aceh bisa mendaftar di Kodam Iskandar Muda, begitu juga semuanya," jelas Pramono.




Agan wati ada yang mau daftar? emoticon-army
Diubah oleh 4bugs 21-03-2013 09:41
0
6.4K
35
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan