Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

loungentutsiastAvatar border
TS
loungentutsiast
Bahaya Es Teh Bagi Ginjal
Bahaya Es Teh Bagi Ginjal

Semua orang tentu menyukai minuman yang satu ini. Rasa es teh yang manis menyegarkan, serta harganya yang murah, membuatnya menjadi minuman favorit disegala suasana. Hampir semua tempat makan, mulai dari kelas warung biasa hingga restoran mahal, menyediakan es teh sebagai menu pilihan minuman. Hal itu membuktikan bahwa minuman tersebut sangat popular di semua kalangan.

Tetapi tahukah Anda, di balik rasanya yang nikmat dan menyegarkan , es teh menyimpan potensi yang dapat merugikan kesehatan. Penelitian Loyola University Chicago Stritch School of Medicine mengungkap bahwa konsumsi es teh berlebih meningkatkan risiko menderita batu ginjal.

Es teh mengandung konsentrasi tinggi oksalat, yang merupakan salah satu bahan kimia yang dapat memicu pembentukan batu ginjal. Teh panas juga sebenarnya menyimpan efek buruk yang sama, hanya takaran penyajiannya teh panas biasanya berukuran lebih kecil. Logikanya adalah, orang yang kehausan tak akan meminum teh panas sebanyak meminum es teh yang rasanya sangat menyegarkan. Apalagi saat udara atau cuaca panas.

Batu ginjal adalah kristal kecil yang terbentuk dari mineral dan garam yang biasanya ditemukan dalam air seni, ginjal atau saluran kemih. Mineral tak terpakai itu umumnya bisa keluar dari tubuh bersama urin, tapi dalam kondisi tertentu bisa mengendap dan membatu di dalam saluran kemih. Sebaiknya, konsumsi es teh secara moderat demi kesehatan ginjal. Padukan pula dengan makanan tinggi kalsium yang dapat mereduksi oksalat. Dan, tentu saja perbanyak minum air putih.
0
2.5K
34
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan