- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita Luar Negeri
Perampok Curi Berlian Seharga Rp 480 Miliar di Belgia


TS
autoband
Perampok Curi Berlian Seharga Rp 480 Miliar di Belgia
Rabu, 20 Februari 2013 15:05:00

Ilustrasi berlian. ©Shutterstock.com/HENX

Ilustrasi berlian. ©Shutterstock.com/HENX
Delapanpria bersenjata berhasil merampok berlian seharga Rp 480 miliar di bandar udara Ibu Kota Brussels, Belgia, Senin malam lalu.
Surat kabar the Daily Mail melaporkan, Rabu (20/2), kelompok bersenjata itu melubangi pagar pengaman bandara dan menerobos masuk menggunakan mobil polisi palsu. Dalam aksinya itu mereka juga mengenakan seragam polisi.
Peristiwa itu terjadi sekitar 20 menit sebelum pesawat Helvetic Airways lepas landas menuju Ibu Kota Zurich, Swiss, pukul 20.00 waktu setempat.
Berlian-berlian itu dibawa ke bandara menggunakan mobil berlapis baja dan dimasukkan ke pesawat. Tiba-tiba delapan orang bersenjata itu memaksa membuka pintu pesawat dan membawa bingkisan tak lebih besar dari kotak sepatu berisi berlian-berlian itu. Mereka kemudian kabur secepatnya.
Polisi lalu menemukan mobil yang mereka gunakan telah terbakar di dekat bandara.
"Ini adalah peristiwa perampokan terbesar yang pernah terjadi," kata seorang juru bicara Pusat Berlian Antwerp.
Tak ada tembakan senjata dan korban luka dalam kejadian yang berlangsung sekitar lima menit itu. Para penumpang tak menyadari kejadian itu hingga akhirnya keberangkatan pesawat ditunda beberapa menit kemudian.
Jaksa Brussels Ine Van Wymersch mengatakan para penumpang tak melihat apa-apa. "Mereka tampaknya ingin penumpang menganggap mereka polisi. Aksi itu direncanakan dengan baik dan dilakukan oleh para profesional," kata dia.
Penyelidik menduga kejadian ini melibatkan orang dalam bandara.
[fas]
Mirip adegan2 di film

0
1.7K
14


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan