Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

singobAvatar border
TS
singob
Tiba di KPK, Wajah Mentan Suswono Pucat
JAKARTA - Menteri Pertanian, Suswono, akhirnya memenuhi panggilan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Dia akan diperiksa sebagai saksi kasus impor daging sapi atas tersangka, Luthfi Hasan Ishaaq.

Suswono tiba di gedung KPK, Jalan Rasuna Said, Jakarta Selatan sekira pukul 13.18 WIB. Entah karena lelah atau gugup menghadapi cecaran penyidik, raut wajah pria berkacamata itu tampak pucat.

"Saya siap untuk hadir menyampaikan apa yang diminta KPK," kata dia setiba di gedung KPK, Senin (18/2/2013).

Selain memanggil Menteri Suswono, hari ini, KPK juga berencana memeriksa sejumlah saksi kunci dalam kasus suap Rp1 miliar itu. Mereka adalah Maria Elizabeth Riman, Direktur Utama PT Indonesiauna Utama, Elda Devianne Adiningrat selaku Direktur PT Radina Niaga Mulia sekaligus Ketua Umum Asosiasi Perbenihan Indonesia, serta dua pihak swasta Jerry Roger dan Soewarso Martomihardjo.

Suswono yang berwenang membagikan kuota impor daging sapi ke perusahaan importir, salah satunya PT Indonesiauna Utama. Dari hasil operasi tangkap tangan atas kolega Luthfi, Ahmad Fathanah, di Hotel Le Meridien, Jakarta Pusat, 29 Januari lalu, PT Indonesiauna memberi Rp 1 miliar dengan harapan bisa turut ambil bagian proyek impor daging sapi di kementerian tersebut.

Uang Rp1 miliar diberi melalui Juard Effendy dan Arya Abdi Effendy selaku dua petinggi PT Indonesiauna dan diduga baru sebatas uang panjar dari Rp 40 miliar yang dijanjikan. Nah, Menteri Suswono diduga kuat ikut berlibat dalam transaksi suap tersebut.

Sebab, beberapa hari sebelum Ahmad Fathanah ditangkap, Luthfi pernah menggelar pertemuan empat serangkai antara Menteri Suswono, Direktur Utama PT Indonesiauna Utama, Maria Elizabeth Liman, dan Ketua Umum Asosiasi Perbenihan Indonesia, Elda Deviane Adiningrat di Medan, Sumatera Utara.

Dalam kasus suap izin impor daging sapi, KPK telah menahan Luthfi Hasan. Dia disangka terlibat transaksi suap antara koleganya, Ahmad Fathanah dengan Arya Abdi Effendi dan Juard Effendi.

kalo tidak salah kenapa harus takut
0
3.8K
48
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan