Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

edogawa9871Avatar border
TS
edogawa9871
MANFAAT SAWI HIJAU
Siapa yang gak tau sawi hijau? Yap, buat penggemar mie ayam dah gak asing lagi sama sayuran satu ini. Siapa sangka ternyata selain enak, sawi juga punya khasiat yang istimewa.
Dengan mengkonsumsi sawi hijau minimal ada 9 jenis vitamin, 7 mineral dan serat yang akan kita peroleh. Sawi hijau dikenal mengandung Vit. A &C. disamping berlimpah vit. B kompleks yang penting seperti folat, niacin, tiamin, riboflavin, piridoksin (vit. B6), asam pantotenat.



Kelompok vit. B kompleks ini membantu tubuh daalam mensintesis enzim, menyehatkan sistem syaraf dan pengaturan metabolisme tubuh. Niacin adalah bagian dari nicotiamid co enzim, membantu menurunkan kolesterol dan kadar trigliserida. Sawi pun kaya dengan sumber mineral penting bagi kesehatan, seperti kalsium, mangan, copper, besi, selenium & zinc.
Beragam kandungan tersebut membuat sawi hijau cukup jagoan bila dihadapkan dengan penyakit kanker, hipertensi, dan jantung. Demikian pula bermanfaat membantu kesehatan system pencernaan, serta menghindarkan ibu hamil dari anemia.

MUSUH RADIKAL BEBAS
Sawi hijau dikenal sebagai musuh radikal bebas karena memiliki kandungan beta karoten, 3 unsur antioksidan seperti vit. A & Cm berkumpul dalam jumlah besar dan bekerjasama memburu radikal bebas di tubuh. Padahal sudah diketahui, bahwa radikal bebas menjadi sebab munculnya beragam penyakit & problem kesehatan pada tubuh manusia. Oleh sebab itu, sawi hijau merupakan suplemen mantap bagi penderita asthma, sakit jantung & sindrom menopause.

Dengan mengkonsumsi sawi sebagai sayuran harian, kita akan lebih lega bernapas. Vit. C yang terkandung berfugsi untuk mengurangi efek lanjut dari radikal bebas yang utamanya menyebabkan kurangnya tenaga pada otot halus & menyempitkan saluran pernapasan seperti yang terjadi pada asthma. Vit.c juga membantu mengatasi zat-zat kimia yang menyebabkan peradangan seperti histamine yang terjadi pada asthma.
Selain itu sawi pun mengurangi rasa gatal di tenggorokan pada penderita batuk. Sawi bersifat hangat dan berkhasiat sebagai anti inflamasi. Sawi juga berfungsi sebagai bahan pembersih darah, memperbaiki fungsi kerja ginjal, dan seratnya untuk memperbaiki & melancarkan pencernaan.

Sumber: artikel Majalah Elfata 02.vol13
Diubah oleh edogawa9871 24-05-2013 06:31
0
1.6K
19
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan