ogenkidesukaAvatar border
TS
ogenkidesuka
Juve dan Liverpool akan Sambangi Indonesia


JAKARTA, KOMPAS.com - Dua tim papan atas Eropa, Juventus dan Liverpool, dikabarkan akan segera menyusul sejumlah klub Eropa lainnya untuk melakoni laga pramusim di Indonesia. Kabar tersebut disampaikan Sekretaris Jenderal Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), Halim Mahfudz.

Halim mengatakan, kunjungan itu saat ini masuk dalam proyeksi agenda PSSI yang telah dibicarakan dalam rapat Executive Committee (Exco), Senin (28/1/2013). Selain La Vecchia Signora dan The Reds, terdapat juga klub besar Eropa lainnya yang ingin ke Indonesia, seperti Hamburg SV, AS Roma, dan Arsenal.

"Mengenai kota di mana tempat itu berlangsung nanti kita akan bicarakan lebih detail. Yang pasti, PSSI akan berstatus sebagai tuan rumah. Mereka datang berkunjung ke Indonesia untuk tur pramusim atau menerima undangan kami," ujar Halim saat jumpa pers di Kantor PSSI, Senin petang.

Mengenai sejumlah laga uji coba itu, Arsenal dan Hamburg sudah mengkonfirmasi perihal kedatangannya ke Indonesia melalui situs resminya masing-masing. Hamburg beserta Roma akan melakoni tur di Surabaya pada 22-28 Mei 2013. Sedangkan, The Gunners akan hadir pada 31 Mei.

Selain dengan tim papan atas Eropa, dikabarkan juga Indonesia akan melakoni laga uji coba melawan Belanda pada Mei mendatang. Bahkan, Der Oranje disebut akan membawa skuad intinya, termasuk bintang Manchester United, Robin van Persie.

Agenda Laga Persahabatan PSSI
23-28 Mei: Hamburg SV, AS Roma dan Persebaya
27 Mei-1 Juni: Juventus, Malaysia, dan Indonesia Selection
31 Mei: Arsenal dan Indonesia Selection
21 Juli: Liverpool dan Indonesia Selection.




hiburan ditengah carut-marutnya persepakbolaan di Indonesia emoticon-Cendol (S)
0
2.4K
30
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan