Banyuwangi
Quote:
merupakan kota yang terletak paling timur sendiri di kepulauan jawa yang menjadi pintu masuk masyarakat luar jawa seperti bali,lombok,dan nusa tenggara. Banyuwangi juga dijuluki the sunrise of java atau juga sebagai kota santet. Sudah tidak di ragukan lagi bahwa santet banyuwangi merupakan paling ampuh, selain santet lamongan. disisi lain banyuwangi juga merupakan kota eksotis dengan banyaknya objek wisata alam yang indah. ayo ke TKP
Quote:
G-Land
grajagan land, adalah tempat wisata andalan banyuwangi dengan ombaknya yang cetar badai membahana cius!!! banyak wisatawan internasional datang kesana, bahkan peselancar tingkat tinggi asal USA juga belajar kesana (kelly slater)

Quote:
Gunung Ijen
Gunung Ijen adalah gunung aktif yang membatasi kabupaten banyuwangi dengan kabupaten bondowoso dengan ketinggian 2.368 mdpl, dimana pada puncak gunung tersebut banyak sekali para penambang belerang yang biasanya mengangkat beban 80-100kg. pemandangan yang eksotis keindahan alam

Quote:
Air Terjun Lider
Tumpahan Air Terjun Lider memiliki terjunan air setinggi 60 meter dengan ketinggian 1.300 meter diatas permukaan laut. dan berasal dari mata air pegunungan.
Dinamakan Air Terjun Lider, karena lokasinya terletak di hutan lindung petak 74, Blok Lider, di lereng timur Gunung Raung di kawasan Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Jambewangi, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Kali Setail, Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Banyuwangi Barat.
Ada satu lagi yang membuat suasana air terjun Lider tampak indah. Yaitu, dinding tebing dua jurang yang menghimpitnya. Dinding tebing dua jurang itu berupa batu-batu besar yang berdimensi rata.
Quote:
Mangrove Bedul
Tempat wisata di banyuwangi selatan. dimana terdapat hutan mangrove alami yang masih indah.Tips menuju ke wisata mangrove bedul:
1. Dari Banyuwangi kota menuju selatan ke arah kota benculuk 30 Km.
2. Dari Benculuk menuju kearah Desa Karetan kecamatan Purwoharjo kurang lebih 10 km.
3. Dari Desa Karetan ke arah desa Jatirejo lalu ke desa Curahjati dan desa Sumberasri.
4. Dari Muncar lewat perempatan pasar desa tembokrejo langsung menuju arah selatan

Quote:
Pantai Sukamade
Pantai Sukamade merupakan habitat tempat penyu bertelur. Di tempat ini wisatawan dapat menyaksikan secara langsung aktifitas penyu naik ke pantai, bertelur maupun hanya sekedar memeti. Di tempat ini juga terdapat penetasan semi alami untuk menetaskan telur-telur penyu yang telah dikumpulkan oleh petugas. Wisatawan dapat turut aktif dalam usaha konservasi penyu dengan mengikuti kegiatan pelepasan tukik ke laut setelah ditetaskan pada penetasan semi alami.

Quote:
Pulau merah (Red Island)
Pulau merah merupakan wisata pantai yang terletak di ujung selatan Kabupaten banyuwangi,Jawa Timur. mempunyai sesuatu keunikan berupa gunung kecil yang berada ditengah pantai yang warna tanahnya berwarna merah, karena itu dinamakan pantai pulau merah.

apa cuman segini ? masih banyak gan eksotisme kabupaten Banyuwangi ini.
ayo eksplorasi wisata banyuwangi. di jamin g nyesel dan g kalah dengan negara lain


enggak nolak gan kalau TS di kasih
Thanks kaskus
