Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

andriakewAvatar border
TS
andriakew
Album Baru SEURIEUS

Setelah perjalanan panjang, akhirnya pada tanggal 5 November 2012, SeurieuS, mengeluarkan album kelima, yang merupakan album pertama dalam naungan label rekaman Red Music Indonesia (twitter: @Redmusic_). Album ini mematahkan idiom-idom tak bertanggung jawab "SeurieuS Bubar" yang kerap beredar status-status jejaring sosial seperti Facebook, twiiter, bahkan ocehan-ocehan beberapa public figure yang kerap memberikan opini tanpa fakta ke masyarakat Indonesia.

"V", walau hanya sebuah karakter, memiliki banyak pesan dan peluru semangat di dalamnya. V dapat berarti 5, yang mewakili album kelima, namun dapat juga berarti Victory, kemenangan, dari semua perjuangan dan pejalanan panjang. Arti lainnya, V memberikan informasi bahwa formasi ini hanya dilakoni oleh 5 personil, Boym (vokal), Mulki (Bass), Dinar dan Koko (Gitar) serta Hayam (Drum) dari yang sebelumnya 6 personil. Secara visual, V juga dapat diartikan sebuah cawan yang terbuka di bagian atasnya untuk menampung semua kebaikan, anugerah, dan semua hal positif dari semua doa dan harapan.

Album "V" menelurkan single pertama "ACDC" yang merupakan kependekan dari "Aku Cinta Dia Cuek" yang menceritakan seseorang yang tak henti-hentinya mencintai walau selalu dicuekin. Lagu dengan lirik dan nada yang cukup simpel ini dibalut dengan irama rock era '90an yang sangat kental dengan distorsi dan gebukan drum yang dominan dan tentunya dihias dengan kenakalan-kenakalan aransemen ala SeurieuS. Lagu ACDC (Aku Cinta Dia Cuek) juga telah dikemas dalam bentuk video clip yang dapat dilihat di:
Spoiler for video clip:


Untuk mereka yang penasaran seperti apa vokalis baru SeurieuS, dapat melihat video clip tersebut, tapi akan lebih puas tentunya bila menikmati 8 (delapan) lagu yang ada di Album "V" yang merupakan lagu-lagu yang dibuat untuk para penggemar SeurieuS, para Serdadurock (@serdadurock) seantero Nusantara yang dengan setia menunggu dan mendukung SeurieuS dalam suka dan duka.

Segera dapatkan Albumnya di toko-toko kaset/CD di kotamu. Informasi lebih lanjut dapat follow @seurieus di twiiter, Fans Page www.facebook.com/seurieus.Dukung SeurieuS untuk keberagaman musik Indonesia.

HIDUP MUSIK INDONESIA!!
0
893
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan