Kaskus

News

AkuCintaNaneaAvatar border
TS
AkuCintaNanea
Pejabat RI Seharusnya Tiru Direktur CIA, Ketahuan Selingkuh aja Mundur! Apalagi Korup
Pejabat RI Seharusnya Tiru Direktur CIA, Ketahuan Selingkuh aja Mundur! Apalagi Korup
David Petraeus. Direktur CIA

Terlibat Perselingkuhan, David Petraeus Lepas Jabatan Direktur CIA
Sabtu, 10/11/2012 06:37 WIB

Jakarta - Central Intelligence Agency (CIA), organisasi intelijen milik AS yang cukup tersohor itu, untuk sementara akan kehilangan pejabat yang mengisi posisi puncak. Hal itu terjadi setelah David Petraeus secara mengejutkan menyatakan mengundurkan diri disertai pengakuan bahwa dirinya terlibat perselingkuhan.

Seperti dilansir dari Washington Post, Jumat (9/11/2012) waktu setempat, kabar pengunduran diri Petraeus ini cukup mengejutkan. Apalagi mengingat terpilihnya kembali Barrack Obama sebagai presiden AS, memunculkan informasi pejabat-pejabat negara yang menempati posisi penting akan tetap dipertahankan.

Namun ternyata pada hari Jumat kemarin itu, Petraeus mengirimkan surat pengunduran diri kepada Obama. Dia blak-blakan mengaku terlibat dalam suatu hubungan di luar pernikahan.

"Setelah menikah selama lebih dari 37 tahun, saya malah menunjukkan sikap yang sangat buruk dengan terlibat dalam hubungan di luar pernikahan. Perilaku seperti ini tidak dapat diterima baik sebagai seorang suami atau sebagai seorang pemimpin dari sebuah organisasi," tulis Petraeus dalam surat pengunduran dirinya itu.

Untuk sementara waktu, Wakil Direktur CIA Michael J. Morell akan berindak sebagai Pelaksana tugas Direktur. Padahal Petraeus baru menjabat sebagai direktur CIA selama setahun menggantikan Leon E Panetta.

Sebelum mengemban tugas sebagai direktur CIA, Petraeus yang mengawali karir di angkatan darat sudah menduduki jabatan strategis di antaranya panglima komando sentral AS dan juga komandan pasukan bantuan keamanan internasional. Semasa kepemimpinan presiden George W Bush, Petraeus ditugaskan untuk fokus menangani gelombang pasukan AS yang terjun di Irak.

Pada tahun 2010, Petraeus diterjunkan langsung ke Afghanistan untuk menggantikan Jenderal Stanley McChrystal H. Namun di Afghanistan dia dinilai tidak bisa mengulangi kesuksesan prestasi lapangannya ketika di Irak. Pada tahun 2011, Petraeus akhirnya diminta Obama untuk meninggalkan angkatan darat untuk memimpin CIA menggantikan Panetta yang digeser ke Departemen Pertahanan.
[url]http://news.detik..com/read/2012/11/10/063738/2087882/1148/terlibat-perselingkuhan-david-petraeus-lepas-jabatan-direktur-cia?n991102605[/url]

Quote:


----------------------

Demokrasi dan budaya malu, justru berkembang baik di Barat dan negara Asia seperti Jepang, dan Korea. Kalau pejabatnya melakukan kesalahan, misalnya punya selingkuhan atau korupsi, sebelum dibongkar dan dikuliti oleh media, mereka sudah duluan minta mundur dari jabatannya. Lain dengan di Indonesia, sudah jelas seorang pejabat, seperti anggota DPR atau Menteri Kabinet atau Gubernur atau Jenderal, telah menjadi tersangka korupsi atau ketahuan punya selingkuhan, masih tetap aja pejabat ybs ngeyel dan mengingkari tudungan media dan masyarakat atas sikapnya yang jelas-jelas melanggar undang-undang, norma-norma hukum, kesopanan dan agama itu
0
2.6K
20
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan