Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

sharitaAvatar border
TS
sharita
Parpol Lolos Pemilu 2014 Tinggal 16 saja! Tapi Siapa yg Masih Percaya Mereka?


Hanya 16 Parpol Lolos Verifikasi Administrasi KPU
Minggu, 28/10/2012 20:39 WIB

JakartaKomisi Pemilihan Umum (KPU) telah mengumumkan hasil verifikasi administrasi parpol peserta Pemilu 2014. Hanya 16 parpol yang dinyatakan lolos verifikasi administrasi yang rumit ini. Pada tahap verifikasi awal yang diumumkan sebelumnya, KPU meloloskan 34 parpol dari total 46 parpol yang mendaftar sebagai peserta Pemilu 2014.

Dokumen resmi hasil verifikasi parpol telah secara resmi diterima oleh parpol. Ketua Umum Partai Nasional Demokrat Patrice Rio Capella telah menerima salinan ini dan mengaku puas. "Hasil sudah kita terima. NasDem secara administrasi terbaik," kata Rio kepada detikcom, Minggu (28/10/2012).

Parpol yang lolos verifikasi administrasi, berhak mengikuti verifikasi faktual. Verifikasi faktual adalah tahap verifikasi langsung KPU ke lapangan untuk mengecek infrastruktur parpol di setiap daerah disesuaikan dengan hasil verifikasi administrasi.

Berikut parpol yang lolos verifikasi administrasi KPU:
1. Partai Nasional Demokrat (NasDem)
2. PDI Perjuangan
3. Partai Kebangkitan Bangsa (PKB)
4. Partai Bulan Bintang (PBB)
5. Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura)
6. Partai Amanat Nasional (PAN)
7. Partai Golkar
8. Partai Keadilan Sejahtera (PKS)
9. Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra)
10. Partai Demokrasi Pembaruan (PDP)
11. Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI)
12. Partai Demokrat (PD)
13. Partai Persatuan Pembangunan (PPP)
14. Partai Keadilan Bangsa Indonesia Baru (PKBIB)
15. Partai Peduli Rakyat Nasional (PPRN)
16. Partai Persatuan Nasional (PPN)

Parpol yang tidak lolos verifikasi administrasi KPU:
1. Partai Demokrasi Kebangsaan (PDK)
2. Partai Kesatuan Demokrasi Indonesia (PKDI)
3. Partai Kongres
4. Partai Serikat Rakyat Independen (SRI)
5. Partai Karya Republik (Pakar)
6. Partai Nasional Republik (Nasrep)
7. Partai Buruh
8. Partai Damai Sejahtera (PDS)
9. Partai Republika Nusantara (Republikan)
10. Partai Nasional Indonesia Marhenisme (PNIM)
11. Partai Karya Peduli Bangsa (PKPB)
12. Partai Pengusaha Pekerja Indonesia (PPPI)
13. Partai Penegak Demokrasi Indonesia (PPDI)
14. Partai Kebangkitan Nasional Ulama (PKNU)
15. Partai Republik
16. Partai Kedaulatan
17. Partai Bhinneka Indonesia (PBI)
18. Partai Nasional Benteng Kerakyatan Indonesia (PNBKI)
[url]http://news.detik..com/read/2012/10/28/203908/2074416/10/?991101mainnews[/url]

Quote:


-------------------------------

Apapun partainya, kalau Jokowi atau Dahlan Iskan Capresnya, saya akan memilih dia! Politisi-politisi di Parpol itu harusnya mulai sadar, bahwa pasca fenomena Pilkada DKI Jakarta lalu, pilihan rakyat kini lebih berorientasi pada figur yang baik, jujur, sederhana, bersahaja dan merakyat, ketimbang memilih parpolnya. Meskipun itu parpol ngaku-ngakunya pro-rakyat atau partai 'wong cilik' sekalipun. Semboyan kami mulai hari adalah "Figur Pemimpin yang baik dan jujur, Yes! Parpol? No ...no ..no ...!!!!

emoticon-Angkat Beer
Diubah oleh sharita 28-10-2012 22:08
0
4.5K
37
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan