Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

doloxzAvatar border
TS
doloxz
[Renungan] Berjalan kaki di Trotoar
Spoiler for :


Bayangkan hidup ini seperti kita yang sedang berjalan kaki di trotoar..
ketika kita menoleh kekiri dan kanan,di sana kita menemukan banyak orang yang bersusah payah membanting tulang untuk menafkahi hidup mereka.
jadi syukurilah apa yang anda peroleh selama ini karena masih banyak orang diluar sana hidupnya serba kekurangan,jangan terjerumus kedalam jebakan Hedonisme..melainkan jadilah berkat untuk mereka yang kekurangan..


Ketika melihat kebelakang,di sana kita bisa melihat bekas telapak kaki kita,
maksudnya adalah belajarlah dari pengalaman yang telah kita alami sebelumnya baik itu pengalaman pahit sekalipun,karena pengalaman adalah modal kita untuk menyongsong hari cerah yang telah menanti...

Ketika kita melihat kedepan,di sana kita dapat melihat jalan yang akan kita lalui yaitu cita-cita
maka kejarlah cita-cita itu dengan segenap hati dengan penuh rasa tanggung jawab.

Ketika kita melihat kebawah ,di sana kita mendapati jalan yang retak-retak,berlubang dan batu-batu yang bisa menjadi sandungan di perjalanan kita karena kita sudah melihatnya dari jauh maka kita dapat menghindarinya,begitu juga dalam hidup ini kita banyak menemukan permasalahan-permasalahan,karena itu kita harus memiliki persiapan,mental yang kuat,kerendahan hati dan iman yang teguh untuk menghadapinya..
agar semua permasalahan tersebut bukannya menjadi beban hidup yang membuat keputusasaan dalam diri kita melainkan kita dapat mengatasi permasalahan tersebut.



dan sisi yang terakhir yang dapat kita lihat adalah saat kita melihat keatas,ketika melihat ke atas,terlihat oleh kita hamparan luas langit biru yang menenangkan jiwa..
Matahari yang memberikan cahaya yang menuntun jalan kita di siang hari bulan dan bintang pada yang menyinari pada malam hari,serta awan-awan yang memberikan keteduhan di perjalanan kita..
Begitu juga dalam hidup kita betapa besarnya kasih Tuhan kepada kita.
Jadi puji dan muliakanlah Tuhan dalam hidup kita serta bersyukur kepada-Nya atas berkat yang diberikan-Nya kepada kita hari lepas hari.




[SPOILER=TAMBAHAN !!!]
/:matabelo/ /:matabelo/ /:matabelo/
[/SPOILER]
0
1.1K
10
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan