- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita dan Politik
[HEBAATTT] Cetak Orang Kaya, Indonesia Tercepat di Asia


TS
innokribow
[HEBAATTT] Cetak Orang Kaya, Indonesia Tercepat di Asia
Cetak Orang Kaya, Indonesia Tercepat di Asia
VIVAnews - Di kala China tengah mengalami penurunan tajam jumlah individu dengan kekayaan tertinggi di Asia, Indonesia justru muncul menggantikan posisi Negeri Tirai Bambu itu. Indonesia diprediksi bakal mengalami penambahan populasi miliarder tercepat di kawasan ini.
Hal tersebut terungkap dari laporan perusahaan pengelola keuangan, Julius Baer seperti dikutip VIVAnews dari laman CNBC, Kamis, 27 september 2012.
"Ekonomi Indonesia banyak ditopang oleh sektor infrastruktur dan sumber daya alam. Dua kekuatan ini makin menambah kantong-kantong beberapa individu di sana," ujar CEO Julius Baer Asia, Thomas R Meier.
Laporan Julius Baer memperkirakan, jumlah orang kaya di kawasan Asia Tenggara dengan aset investasi minimal US$1 juta akan meningkat 3 kali lipat selama 2010-2015. Diperkirakan jumlah orang kaya mencapai 100 ribu orang.
Selama periode itu, Julius Baer memperkirakan, pertambahan jumlah populasi orang kaya Asia diperkirakan melambat sekitar 2,5 kali.
Khusus mengenai Indonesia, negara ini dianggap sebagai salah satu kawasan yang mengalami pertumbuhan ekonomi paling cepat di Asia. Pada kuartal II tercatat pertumbuhan ekonomi mencapai 6,4 persen.
Belum tergarapnya bisnis sumber daya alam dan booming dari konsumsi domestik telah memikat perhatian investor untuk menanamkan modalnya.
suber : http://bisnis.news.viva.co.id/news/r...rcepat-di-asia
=========
2030, Ekonomi Indonesia Masuk 10 Besar Dunia
Indonesia diramalkan bakal menempati posisi ketujuh dunia sebagai negara dengan skala ekonomi terbesar pada 2030. Kala itu, Indonesia diyakini bakal menawarkan peluang bisnis bagi sektor swasta dengan nilai mencapai US$1,8 miliar.
Untuk saat ini, skala ekonomi Indonesia masih menempati posisi 16 terbesar di dunia.
Prediksi tersebut terungkap dari laporan Mckinsey Global Institute (MGI) yang bertajuk The Archipelago Economy: Unleashing Indonesia's Potential.
"Pertumbuhan konsumen Indonesia menguat lebih tinggi dibandingkan negara lain di luar China dan India," kata laporan McKinsey seperti dikutip dari keterangan tertulisnya, Selasa, 18 September 2012.
McKinsey memperkirakan perekonomian Indonesia pada 2030 akan ditopang oleh empat sektor utama yaitu bidang jasa, pertanian dan perikanan, serta sumber daya alam.
Pada tahun yang sama, McKinsey memperkirakan tingkat daya beli masyarakat konsumen Indonesia juga akan meningkat dari 45 juta menjadi 90 juta orang. Masyarakat konsumen adalah mereka yang memiliki penghasilan lebih dari US$3.600 dalam hal kemampuan daya beli.
Pertumbuhan masyarakat konsumen Indonesia itu akan terus meningkat jika pemerintah mampu mempertahankan pertumbuhan ekonomi di kisaran 5-6 persen.
"Brasil, Mesir, Vietnam, dan negara dengan pertumbuhan ekonomi yang cepat, peningkatan masyarakat konsumen hanya akan tumbuh setengah dari jumlah masyarakat konsumen Indonesia pada periode yang sama," ujar laporan tersebut.
Terkait tiga sektor bisnis yang bakal menopang perekonomian Indonesia, McKinsey memperkirakan imbal hasil dari bisnis jasa bisa menciptakan 7,7 persen per tahun dengan nilai US$1,1 triliun. Tahun lalu, nilai bisnis dari sektor jasa hanya mencapai US$260 miliar.
Dengan peningkatan tersebut, porsi sumbangan sektor jasa pada produk domestik bruto (PDB) Indonesia bakal meningkat dari 61 persen menjadi 65 persen.
"Namun, Indonesia masih tertinggal jauh dari negara Asia lainnya dalam berbagai bentuk produk keuangan," tuturnya.
sumber : http://bisnis.news.viva.co.id/news/r...10-besar-dunia
================
17 Orang Kaya Indonesia di Daftar Forbes 2012
VIVAnews - Majalah ekonomi terkemuka dunia, Forbes, kembali mengeluarkan daftar 1.226 orang kaya sedunia. Dalam daftar itu, terdapat 17 pengusaha asal Indonesia.
Seperti dikutip VIVAnews dari laman Forbes, Kamis, 8 Maret 2012, posisi teratas pengusaha tanah air yang masuk dalam daftar Forbes tahun 2012 masih ditempati R Budi Hartono (71 tahun). Pengusaha yang besar di bisnis perbankan dan rokok ini berada berada di posisi 146 dunia. Budi Hartono mengantongi kekayaan hingga US$6,5 miliar (Rp58,5 triliun).
Kekayaan Budi Hartono ini sama dengan Leonid Fedun (55 tahun, Russia), Antonia Johnson (68 tahun, Swedia), Suleiman Kerimov (46 tahun, Russia), Joseph Lau (60 tahun, Hong Kong), Tsai Wan-tsai & Family (82, Taiwan), dan Zong Qinghou (66 tahun, China).
Menguntit di belakang Budi Hartono, adalah kakak kandungnya, Michael Hartono (72 tahun). Sama seperti saudaranya, Michael juga memperoleh kekayaan dari bisnis perbankan dan rokok dan dengan nilai US$6,3 miliar. Michael berada di posisi ke 157 daftar Forbes 2012.
Di posisi ketiga, peringkat teratas pengusaha Indonesia dalam daftar Forbes 2012 adalah Low Tuck Kwong (63 tahun). Pengusaha di bisnis pertambangan batu bara ini berada di peringkat 304 dunia dengan total kekayaan mencapai US$3,6 miliar.
Sementara pengusaha yang mengandalkan bisnis dari perkebunan kelapa sawit, Martua Sitorus (52 tahun), menduduki peringkat 377 Forbes 2012. Total kekayaan pengusaha pemilik bisnis Wilmar ini mencapai US$3 miliar.
Pada posisi tertinggi kelima pengusaha Indonesia dalam daftar Forbes 2012 adalah Sukanto Tanoto (62 tahun). Pengusaha yang bergerak di berbagai aneka bisnis ini memiliki kekayaan hingga mencapai US$2,8 miliar. Dia ada di peringkat 418 dunia.
Berikut daftar orang Indonesia dalam daftar Forbes 2012:No Pengusaha
Kekayaan (US$) Peringkat
1. Budi Hartono 6,5 miliar 146
2. Michael Hartono 6,3 miliar 157
3. Low Tuck Kwong 3,6 miliar 304
4. Martua Sitorus 3,0 miliar 377
5. Sukanto Tanoto 2,8 miliar 418
6. Peter Sondakh 2,6 miliar 464
7. Achmad Hamami 2,2 miliar 578
8. Sri Prakash Lohia 2,0 miliar 634
9. Chairul Tanjung 2,0 miliar 634
10. Kiki Barki 1,7 miliar 764
11. Murdaya Poo 1,5 miliar 854
12. Edwin Soeryadjaya 1,4 miliar 913
13. Tahir 1,3 miliar 960
14. Hari Tanoesoedibjo 1,3 miliar 960
15. Garibaldi Thohir 1,2 miliar 1015
16. Theodore Rachmat 1,1 miliar 1075
17. Djoko Susanto 1,0 miliar 1153
sumber : http://bisnis.news.viva.co.id/news/r...ar-forbes-2012
======================================
luar biasa, mereka ini makan nasi juga kan?
Indonesia hebat bener mencetak orang kaya yaaa...
kapan ane bisa masuk dalam daftar itu??
siapa lagi yang mau??



Kaya om BudiHartono nyang punya Djarum ini :
![[HEBAATTT] Cetak Orang Kaya, Indonesia Tercepat di Asia](https://s.kaskus.id/images/2012/09/27/2121414_20120927034952.jpg)
VIVAnews - Di kala China tengah mengalami penurunan tajam jumlah individu dengan kekayaan tertinggi di Asia, Indonesia justru muncul menggantikan posisi Negeri Tirai Bambu itu. Indonesia diprediksi bakal mengalami penambahan populasi miliarder tercepat di kawasan ini.
Hal tersebut terungkap dari laporan perusahaan pengelola keuangan, Julius Baer seperti dikutip VIVAnews dari laman CNBC, Kamis, 27 september 2012.
"Ekonomi Indonesia banyak ditopang oleh sektor infrastruktur dan sumber daya alam. Dua kekuatan ini makin menambah kantong-kantong beberapa individu di sana," ujar CEO Julius Baer Asia, Thomas R Meier.
Laporan Julius Baer memperkirakan, jumlah orang kaya di kawasan Asia Tenggara dengan aset investasi minimal US$1 juta akan meningkat 3 kali lipat selama 2010-2015. Diperkirakan jumlah orang kaya mencapai 100 ribu orang.
Selama periode itu, Julius Baer memperkirakan, pertambahan jumlah populasi orang kaya Asia diperkirakan melambat sekitar 2,5 kali.
Khusus mengenai Indonesia, negara ini dianggap sebagai salah satu kawasan yang mengalami pertumbuhan ekonomi paling cepat di Asia. Pada kuartal II tercatat pertumbuhan ekonomi mencapai 6,4 persen.
Belum tergarapnya bisnis sumber daya alam dan booming dari konsumsi domestik telah memikat perhatian investor untuk menanamkan modalnya.
suber : http://bisnis.news.viva.co.id/news/r...rcepat-di-asia
=========
2030, Ekonomi Indonesia Masuk 10 Besar Dunia
Indonesia diramalkan bakal menempati posisi ketujuh dunia sebagai negara dengan skala ekonomi terbesar pada 2030. Kala itu, Indonesia diyakini bakal menawarkan peluang bisnis bagi sektor swasta dengan nilai mencapai US$1,8 miliar.
Untuk saat ini, skala ekonomi Indonesia masih menempati posisi 16 terbesar di dunia.
Prediksi tersebut terungkap dari laporan Mckinsey Global Institute (MGI) yang bertajuk The Archipelago Economy: Unleashing Indonesia's Potential.
"Pertumbuhan konsumen Indonesia menguat lebih tinggi dibandingkan negara lain di luar China dan India," kata laporan McKinsey seperti dikutip dari keterangan tertulisnya, Selasa, 18 September 2012.
McKinsey memperkirakan perekonomian Indonesia pada 2030 akan ditopang oleh empat sektor utama yaitu bidang jasa, pertanian dan perikanan, serta sumber daya alam.
Pada tahun yang sama, McKinsey memperkirakan tingkat daya beli masyarakat konsumen Indonesia juga akan meningkat dari 45 juta menjadi 90 juta orang. Masyarakat konsumen adalah mereka yang memiliki penghasilan lebih dari US$3.600 dalam hal kemampuan daya beli.
Pertumbuhan masyarakat konsumen Indonesia itu akan terus meningkat jika pemerintah mampu mempertahankan pertumbuhan ekonomi di kisaran 5-6 persen.
"Brasil, Mesir, Vietnam, dan negara dengan pertumbuhan ekonomi yang cepat, peningkatan masyarakat konsumen hanya akan tumbuh setengah dari jumlah masyarakat konsumen Indonesia pada periode yang sama," ujar laporan tersebut.
Terkait tiga sektor bisnis yang bakal menopang perekonomian Indonesia, McKinsey memperkirakan imbal hasil dari bisnis jasa bisa menciptakan 7,7 persen per tahun dengan nilai US$1,1 triliun. Tahun lalu, nilai bisnis dari sektor jasa hanya mencapai US$260 miliar.
Dengan peningkatan tersebut, porsi sumbangan sektor jasa pada produk domestik bruto (PDB) Indonesia bakal meningkat dari 61 persen menjadi 65 persen.
"Namun, Indonesia masih tertinggal jauh dari negara Asia lainnya dalam berbagai bentuk produk keuangan," tuturnya.
sumber : http://bisnis.news.viva.co.id/news/r...10-besar-dunia
================
17 Orang Kaya Indonesia di Daftar Forbes 2012
VIVAnews - Majalah ekonomi terkemuka dunia, Forbes, kembali mengeluarkan daftar 1.226 orang kaya sedunia. Dalam daftar itu, terdapat 17 pengusaha asal Indonesia.
Seperti dikutip VIVAnews dari laman Forbes, Kamis, 8 Maret 2012, posisi teratas pengusaha tanah air yang masuk dalam daftar Forbes tahun 2012 masih ditempati R Budi Hartono (71 tahun). Pengusaha yang besar di bisnis perbankan dan rokok ini berada berada di posisi 146 dunia. Budi Hartono mengantongi kekayaan hingga US$6,5 miliar (Rp58,5 triliun).
Kekayaan Budi Hartono ini sama dengan Leonid Fedun (55 tahun, Russia), Antonia Johnson (68 tahun, Swedia), Suleiman Kerimov (46 tahun, Russia), Joseph Lau (60 tahun, Hong Kong), Tsai Wan-tsai & Family (82, Taiwan), dan Zong Qinghou (66 tahun, China).
Menguntit di belakang Budi Hartono, adalah kakak kandungnya, Michael Hartono (72 tahun). Sama seperti saudaranya, Michael juga memperoleh kekayaan dari bisnis perbankan dan rokok dan dengan nilai US$6,3 miliar. Michael berada di posisi ke 157 daftar Forbes 2012.
Di posisi ketiga, peringkat teratas pengusaha Indonesia dalam daftar Forbes 2012 adalah Low Tuck Kwong (63 tahun). Pengusaha di bisnis pertambangan batu bara ini berada di peringkat 304 dunia dengan total kekayaan mencapai US$3,6 miliar.
Sementara pengusaha yang mengandalkan bisnis dari perkebunan kelapa sawit, Martua Sitorus (52 tahun), menduduki peringkat 377 Forbes 2012. Total kekayaan pengusaha pemilik bisnis Wilmar ini mencapai US$3 miliar.
Pada posisi tertinggi kelima pengusaha Indonesia dalam daftar Forbes 2012 adalah Sukanto Tanoto (62 tahun). Pengusaha yang bergerak di berbagai aneka bisnis ini memiliki kekayaan hingga mencapai US$2,8 miliar. Dia ada di peringkat 418 dunia.
Berikut daftar orang Indonesia dalam daftar Forbes 2012:No Pengusaha
Kekayaan (US$) Peringkat
1. Budi Hartono 6,5 miliar 146
2. Michael Hartono 6,3 miliar 157
3. Low Tuck Kwong 3,6 miliar 304
4. Martua Sitorus 3,0 miliar 377
5. Sukanto Tanoto 2,8 miliar 418
6. Peter Sondakh 2,6 miliar 464
7. Achmad Hamami 2,2 miliar 578
8. Sri Prakash Lohia 2,0 miliar 634
9. Chairul Tanjung 2,0 miliar 634
10. Kiki Barki 1,7 miliar 764
11. Murdaya Poo 1,5 miliar 854
12. Edwin Soeryadjaya 1,4 miliar 913
13. Tahir 1,3 miliar 960
14. Hari Tanoesoedibjo 1,3 miliar 960
15. Garibaldi Thohir 1,2 miliar 1015
16. Theodore Rachmat 1,1 miliar 1075
17. Djoko Susanto 1,0 miliar 1153
sumber : http://bisnis.news.viva.co.id/news/r...ar-forbes-2012
======================================
luar biasa, mereka ini makan nasi juga kan?
Indonesia hebat bener mencetak orang kaya yaaa...
kapan ane bisa masuk dalam daftar itu??
siapa lagi yang mau??



Kaya om BudiHartono nyang punya Djarum ini :
![[HEBAATTT] Cetak Orang Kaya, Indonesia Tercepat di Asia](https://s.kaskus.id/images/2012/09/27/2121414_20120927034952.jpg)
0
4.6K
64


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan