Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

rheza300312Avatar border
TS
rheza300312
Kisah Hidup pemain muda PATO
Biografi Singkat

Alexandre Rodrigues da Silva lahir pada tanggal 2 September 1989 di Pato Branco, Parana Brasil. Pemain yang lebih dikenal dengan sebutan Alexandre Pato ini bermain di posisi striker. Panggilan Pato merupakan penghormatan untuk tempat kelahirannya, tetapi membuat para komentator menyebutnya dengan panggil "Si Bebek".

Pato mulai bermain futsal di kota kelahirannya di usia 3 tahun. Kemampuan dan talentanya sebagai pencetak gol, membuatnya menjadi terkenal di bagian selatan Brasil. Meski ingin memperkuat Gremio, bujukan orang taunya membuatnya bergabung dengan Internacional.

Pada tahun 2000, ketika Pato masih berusia 11 tahun, dokternya mengatakan kalau Pato mengidap tumor yang berbahaya di lengannya, yang terjadi saat lengannya patah. Jika tidak diangkat, 2 bulan kemudian akan menjadi kanker. Keluarganya tidak mampu membiayai operasi tetapi salah satu temen keluarganya yang berprofesi sebagai dokter, mengoperasinya dengan gratis.

Pato mencetak gol bersama Internasional di Piala Dunia Antar Klub FIFA di usia 17 tahun 102 hari yang membuatnya menjadi pencetak gol termuda di kompetisi resmi klub FIFA du saat itu, mengalahkan Pele yang mencetak gol di usia 17 tahun 137 hari.

AC Milan kemudian membelinya pada bulan Agustus 2007 dengan membayar transfer sebesar 22 juta Euro. Namun Pato baru resmi bisa diturunkan sejak 4 Januari 2008. Pato mencetak gol pertamanya bersama Milan di debutnya melawan Napoli pada tanggal 13 Januari 2008.


Setelah bermain Bagus di level klub, Pato sudah dipanggil untuk tim muda Brasil. Ia membantu Brazil memenangkan 2007 Youth Championship Amerika Selatan, negara yang memenuhi syarat untuk tahun 2007 FIFA U-20 Piala Dunia, dan dipilih oleh pelatih Brasil Dunga untuk Olimpiade 2008.

Ia mencetak gol pertamanya untuk Tim Brasil senior pada debutnya melawan Swedia di Stadion Emirates di Inggris pada tanggal 26 Maret 2008, mengalahkan rekor Pelé dalam debut internasional .


Dia tidak dipanggil oleh Dunga di Piala Dunia 2010, tetapi dipanggil untuk pertandingan persahabatan Brasil atas Amerika Serikat di mana ia mencetak gol kedua dan kedudukan 2-0. Ia mencetak gol kedua di Brazil atas kemenang 3-0 melawan Iran pada tanggal 7 Oktober 2010.

Keberhasilan Pato di tim nasional terus berlanjut ketika ia kembali mencetak gol ke gawang tuan rumah Ukraina dalam kemenangan 2-0. Selain itu ada kabar terbaru yaitu Barbara Berlusconi anak Presiden AC Milan Silvio Berlusconi yang juga pacar Pato, resmi menjadi anggota direksi AC Milan.

Karya

2006-2007 Internacional 10
2007 - AC Milan 83

Penghargaan

2009 Italian Football Oscars Best Young Player
2009 Serie A Young Footballer of the Year
2009 Tuttosport Golden Boy of the Year
2009 January Serie A Player Of The Month
2006 Sendai Cup Most Valuable Player
2006 Sendai Cup Top-Scorer
2006 Brazilian U-20 Championships Most Valuable Player
2006 Brazilian U-20 Championships Top-Scorer

Sumber : http://www.ceritamu.com/Info/Individ...lva-%28Pato%29


BERKENAN emoticon-Blue Guy Cendol (L)emoticon-Blue Guy Cendol (L)emoticon-Blue Guy Cendol (L)emoticon-Blue Guy Cendol (L)
0
1.3K
4
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan