- Beranda
- Komunitas
- News
- Berita Luar Negeri
Desain Unik Helm Rossi di GP Misano (Serba Serbi)


TS
INCUBATOR
Desain Unik Helm Rossi di GP Misano (Serba Serbi)
Rossi menggambarkan dirinya sebagai petinju yang babak belur.

Bagi anda pecinta Valentino Rossi, jagoan MotoGP itu kembali membuat sensasi menjelang balapan di Misano, Minggu 16 September 2012, dengan corak baru di helmnya.
Selama sesi kualifikasi GP San Marino hari Sabtu, 15 September 2012, Rossi sudah menggunakan helm unik itu. Pembalap Italia tersebut menggambarkan dirinya sebagai petinju yang babak belur.
Penuh dengan memar dan gigi yang tanggal, VR46 nampaknya memilih gambar petinju itu sebagai gambaran karirnya selama menjadi rider Ducati.
Meski begitu, juara tujuh kali MotoGP itu tetap pantang menyerah dengan menambahkan tulisan "Come Vado?" atau yang artinya "Bagaimana penampilan saya?" pada wajah Rossi yang menyeringai.
Helm baru ini nampaknya juga jadi pemompa semangat baru buat Rossi. Tampil bagus pada sesi kualifikasi Sabtu kemarin, Rossi berhasil menduduki grid enam pada start balapan sore nanti.
Balapan di Misano kali ini adalah kali terakhir The Doctor membalap di kandang Ducati sebagai pembalap pabrikan Italia tersebut, karena mulai musim depan Rossi akan kembali menggeber Yamaha.
MOre Pict :



Komentar : Sang legenda lagi "Galau", semoga sukses di misano ya doc
Sumber : LINK
0
5K
30


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan