celestiacarAvatar border
TS
celestiacar
Curhat Galau : Anak Apartemen vs Anak Rumah
Halo agan2 semua...
Boleh curhat sedikit ya?
Kebetulan ane ini termasuk masih belum 10 tahun berumah tangga nih...
sejak kecil sampai menikah kami berdua tinggal di rumah (landed house)

namun sejak anak pertama lahir kami pindah ke apartemen..
Jadilah anak kami, "anak apartemen"
sebagai ortu yang tadinya tinggal di rumah, kami harus menyesuaikan pola hidup anak kami di apartemen

banyak perbedaan antara apartemen dan landed house
yang menurut kami ikut mempengaruhi pertumbuhan fisik dan psikologis anak apartemen

hal-hal yang sangat terasa adalah:
1. susah punya teman main, kalau pun ada jarang yang permanen/lama teman main paling setia ya ortu nya..
2. sering di dalam rumah atau kalau keluar ya ke mal , jarang main di luar "rumah" atau ke "rumah" tetangga
3. sebagian besar waktu dihabiskan nonton tv
4. banyak makan makanan instan/beli dr luar dan jarang jajan (nda ada penjaja bakso yang lewat dpn "rumah" kami)
5. nda pernah nginjak tanah dalam arti sebenarnya (jarang terkena kotor), ini yang mungkin membuat daya tahan tubuh terhadap penyakit agak kurang

terus terang kami galau, dibandingkan dengan hidup kita dulu, kami merasa anak kami lebih baik tinggal di landed house aja.

Apakah di antara agan2 ada yang memiliki pengalaman yang sama, bagaimana menurut agan2 ???
0
3K
13
Thread Digembok
Urutan
Terbaru
Terlama
Thread Digembok
Komunitas Pilihan