- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Insiden KKo dan RPKAD


TS
tommiep
Insiden KKo dan RPKAD
Bentrok ini diawali kemiripan warna baret RPKAD dan Tjakrabirawa. Menurut AKBP Mangil (DanDen Kawal Pribadi Resimen Tjakrabirawa) awalnya mereka meminjam baret RPKAD dan untuk membedakan warna Tjakrabirawa menambah zat pewarna sehingga menjadi merah bata. Kemiripan ini sering menyulut perselisihan antara kedua kesatuan militer tersebu. Para Anggota RPKAD berpendapat Tjakrabirawa tidak pantas memakai baret warna merah, semtaran Tjakrabirawa selalu merasa paling berjasa sebagai pengawal Presiden (panglima tertinggi).
Pertengahan tahun 1964, Jakarta sedang dibakar panas matahari Mayor Benny Moerdani (Komadan Batalyon 1 RPKAD) baru selesai main tenis dengan jip pulang ke Cijantung. Persis pada jalan masuk menuju kompleks asrama berpapasan dengan truk operasi RPKAD yang dimuat penuh anggota RPKAD berpakaian sipil. Benny mengamati tapi setelah melihat mereka bukan dari Yon 1 dia tidak merasa tertarik. Pak, anak-anak keluar semua , teriak petugas piket jaga. Benny langsung menginjak rem. lho, emangnya ada apa?. tidak tau pak, anak-anak Yon 2 semua keluar asrama tanpa ijin.
Pikiran Benny langsung bergerak cepat, keluar asrama tanpa ijin sudah melanggar prosedur militer. Tanpa pikir panjang dia langsung mutar arah dan mengikuti konvoi liar dari kejauhan. Pedoman yang dipakainya satu, truk paling belakang. Selepas Jatinegara, Benny semakin mencium sesuatu yang tidak beres, sepanjang jalan warga masyarakat terlihat dilanda kepanikan. Beberapa bergerombol sambil menunjuk-nunjuk kearah pasar senen. Iring-iringan kendaraan berhenti diwilayah Kramat Raya. Nampak para anggota RPKAD (berpakaian sipil) berloncatan dan langsung berlarian ke arah Simpang Lima Senen. Wah kacau Pak, RPKAD gontok-gontokan dengan KKO, jawab seorang yang sedang ikut berkerumun.
Sebuah keputusan segera melintas dikepala Benny. Insiden ini harus segera dihentikan. Ia kemudian dengan berjalan kaki menembus orang lalu lalang yang sedang melarikan diri. Ketikan nampak seorang digotong masuk ke RSPAD dia langsung masuk dan bertemu dokter bekas anak buahnya di Pasukan Naga. Dr. Bem Mboi melaporkan anggota RPKAD berkelahi dengan pasukan Tjakrabirawa dari unsur KKO TNI AL. di ruangan perawatan tergeletak 3 orang RPKAD dan 10 KKO.
Next.... (post selanjutnya)
Pertengahan tahun 1964, Jakarta sedang dibakar panas matahari Mayor Benny Moerdani (Komadan Batalyon 1 RPKAD) baru selesai main tenis dengan jip pulang ke Cijantung. Persis pada jalan masuk menuju kompleks asrama berpapasan dengan truk operasi RPKAD yang dimuat penuh anggota RPKAD berpakaian sipil. Benny mengamati tapi setelah melihat mereka bukan dari Yon 1 dia tidak merasa tertarik. Pak, anak-anak keluar semua , teriak petugas piket jaga. Benny langsung menginjak rem. lho, emangnya ada apa?. tidak tau pak, anak-anak Yon 2 semua keluar asrama tanpa ijin.
Pikiran Benny langsung bergerak cepat, keluar asrama tanpa ijin sudah melanggar prosedur militer. Tanpa pikir panjang dia langsung mutar arah dan mengikuti konvoi liar dari kejauhan. Pedoman yang dipakainya satu, truk paling belakang. Selepas Jatinegara, Benny semakin mencium sesuatu yang tidak beres, sepanjang jalan warga masyarakat terlihat dilanda kepanikan. Beberapa bergerombol sambil menunjuk-nunjuk kearah pasar senen. Iring-iringan kendaraan berhenti diwilayah Kramat Raya. Nampak para anggota RPKAD (berpakaian sipil) berloncatan dan langsung berlarian ke arah Simpang Lima Senen. Wah kacau Pak, RPKAD gontok-gontokan dengan KKO, jawab seorang yang sedang ikut berkerumun.
Sebuah keputusan segera melintas dikepala Benny. Insiden ini harus segera dihentikan. Ia kemudian dengan berjalan kaki menembus orang lalu lalang yang sedang melarikan diri. Ketikan nampak seorang digotong masuk ke RSPAD dia langsung masuk dan bertemu dokter bekas anak buahnya di Pasukan Naga. Dr. Bem Mboi melaporkan anggota RPKAD berkelahi dengan pasukan Tjakrabirawa dari unsur KKO TNI AL. di ruangan perawatan tergeletak 3 orang RPKAD dan 10 KKO.
Next.... (post selanjutnya)
0
3.3K
15


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan