masnukhoAvatar border
TS
masnukho 
Benarkah Berdiri di Dasar Sumur Dapat Melihat Bintang Meski Siang Hari? Ini Faktanya
Unik dan menarik, benarkah berdiri di dasar sumur bisa melihat bintang meskipun di waktu siang hari?
Ini faktanya!


Berawal dari keisengan mencari tentang fakta-fakta menarik yang ada di dunia, dan muncullah sebuah fakta dari sebuah artikel yang membahas 250 fakta menarik yang ada di dunia dan jarang orang ketahui.

Salah satu dari 250 fakta menarik di dunia tersebut terdapat satu fakta yang menurut TS pribadi sangat aneh dan butuh pembuktian lebih jauh, yaitu terkait fakta bahwa berdiri di dasar sumur akan dapat melihat bintang meskipun pada waktu siang hari.

Berdasarkan rasa penasaran pada artikel tersebut, TS mencari tahu tentang kebenaran berdiri di dasar sumur dapat melihat bintang di siang hari, karena jika dipikir dengan menggunakan logika akan sangat tidak mungkin seseorang dapat melihat bintang dengan mata telanjang di waktu siang hari apa lagi dari dalam sumur.

Berikut ini beberapa fakta menarik yang bisa didapatkan dari berbagai sumber artikel yang TS baca.




Bintang adalah benda langit yang memancarkan cahaya yang disebabkan oleh reaksi fusi nuklir yang menghasilkan energi yang terjadi di intinya. Adapun bintang yang terletak paling dekat dengan bumi yaitu matahari dengan jarak 149,680,000 kilometer, dan dapat terlihat dengan sangat jelas pada waktu siang hari karena cahayanya mengalahkan cahaya-cahaya dari ribuan atau jutaan bintang yang lain.

Kembali kepada pertanyaan tentang benarkah berdiri di dasar sumur dapat melihat bintang meskipun pada waktu siang hari?

Dilansir dari duniaastronomi.comdijelaskan bahwa untuk menjawab pertanyaan tersebut maka Agan Sista harus mengetahui kenapa langit terlihat terang pada waktu siang hari, dan alasannya adalah karena penghamburan cahaya matahari oleh partikel-partikel atmosfer yang sering disebut dengan nama hamburan Rayleigh, dan berhubung warna biru yang memiliki panjang gelombang terkecil di daerah cahaya tampak itulah sebabnya langit terlihat biru pada waktu siang hari.

Perubahan warna langit akan terjadi pada waktu senja dan fajar karena sisa warna biru dari cahaya matahari yang dihamburkan oleh atmosfer.

Lalu apakah dengan berada di dasar sumur kemudian akan membuat Agan Sista bisa melihat bintang di waktu siang hari?

Jawabannya adalah tidak GanSis. Alasannya yaitu karena berada di dasar sumur tidak akan menghilangkan atau meniadakan hamburan Rayleigh yang menjadi penghalang sinar bintang dapat terlihat dari bumi.

Ada beberapa artikel yang menjelaskan bahwa berdiri di dasar sumur akan dapat melihat bintang di waktu siang hari, itupun hanya satu bintang terang bernama Sirius dan hanya dapat dilihat jika atmosfer sangat cerah dan mendukung untuk dapat terlihat dari sudut pandang yang tepat.

Jika ingin melihat bintang dengan tidak terpengaruh waktu pagi, siang, atau malam hari yaitu hanya dapat dilakukan dari bulan yang tidak memiliki atmosfer bumi.



Berikut tadi GanSis sekilas tentang fakta apakah berdiri di dasar sumur dapat melihat bintang di waktu siang hari.

Tentu dari rasa penasaran akan ditemukan sebuah jawaban, karena saat seseorang pasrah dengan ketidakpahaman maka mereka tidak akan pernah tahu tentang apapun yang ada di dunia ini.

Oke, mudah-mudahan thread ini bermanfaat dan bisa menambah wawasan dari Agan Sista semua.




Penulis: @masnukho©2023
Narasi: Ulasan pribadi
Sumber gambar
1, 2, 3, 4
arsenalkufcAvatar border
DheaafifahAvatar border
dewimetalAvatar border
dewimetal dan 29 lainnya memberi reputasi
30
7.7K
142
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan