cintadineAvatar border
TS
cintadine
Iklan dalam Adegan Sinetron, Promosi yang Begitu Brutal, Bikin Geleng-Geleng Kepala


Sinetron Indonesia memang akan membuat geleng-geleng kepala orang yang masih waras pemikirannya. Mulai dari ceritanya kacau, epsidenya yang sangat banyak, akting yang pas-pasan, adegan yang konyol, dan sejuta keanehan lainnya yang tak akan ada habisnya kalaun dibahas satu per satu.

Selain kegilaan yanh sudah disebutkan di atas, ternyata kini bertambah satu kegilaan lainnya yaitu kini iklan dalam sinetron sudah semakin brutal alias ikutan masuk ke dalam cerita dengan promosi yang membabi buta.

Berbicara mengenai sponsor placement dalam film dan serial (sinetron) sebenarnya sah-sah saja dan sudah ada sejak dulu. Di negara lain pun sama, tapi cara penempatannya sangat halus dan tidak menganggu cerita. Hadirnya sponsor dalam adegan bisa kita jumpai di Drama Korea, namun mereka menempatkannya dengan memakai akal sehat.

Promosi yang Brutal Dalam Cerita



Promosi iklan dalam adegan cerita sinetron Indonesia dilakukan secara frontal dan tanpa tedeng aling-aling secara eksplisit dipromokan oleh para tokoh layaknya berperan sebagai seorang sales marketing.

Contohnya ketika seorang protagonis sedang bertengkar dengan antagonis, tiba-tiba sponsor datang. Kemudian kedua tokoh tersebut langsung damai dan makan bareng di meja, mereka membicarakan kelebihan produk sambil makan. Setelah selesai kedua tokoh tersebut akan kembali bertengkar, lupa bahwa mereka sebelumnya sudah makan bareng. emoticon-Ngakak (S)

Semuanya Untuk Cuan

Sebenarnya kedatangan sponsor yang banyak dengan hanya untuk iklan normal saja sudah sangat menguntungkan bagi para pembuat sinetron. Namun ya namanya manusia pasti tidak akan pernah puas. Maka jadilah mengorbankan kualitas dengan cara demikian.

Ane pernah nonton salah satu vlognya Rano Karno dan beliau mengatakan tak habis pikir dengan sinetron zaman sekarang yang begitu brutalnya iklan yang terang-terangan masuk dalam adegan cerita.

Menyebalkan Bagi Para Penontonnya

Orang yang suka menonton sinetron pun nampaknya mungkin akan terganggu dengan iklan-iklan tersebut dan bikin semakin malas untuk menontonnya. Bahkan ini adalah bagian sinetron begitu menghina kecerdasan penontonnya. Akan tetapi justru lebih banyak orang yang termakan oleh cara promosi tersebut. emoticon-Ngakak (S)




Nah gan, bagaimana pendapat agan dengan tayangan iklan dalam adegan sinetron? emoticon-Ngakak

Referensi
NamikazemaruAvatar border
agusrezapratam4Avatar border
nafta101Avatar border
nafta101 dan 24 lainnya memberi reputasi
25
18.2K
138
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan