adnanamiAvatar border
TS
adnanami
Mungkin Menulis adalah Jalan Hidupku?
Perjalananku mengenal dunia tulis menulis



Menulis adalah sebuah kesenangan yang pada mulanya tidak aku sangka bisa menghasilkan uang.

Aku hanya menulis untuk mengisi waktu senggang. Iseng saja aku menulis artikel di sebuah website yang tidak membayar penulisnya.

Isi tulisan itu berupa motivasi yang sebenarnya aku tujukan untuk diriku sendiri. Menulis bagiku adalah terapi.

Namun siapa sangka, tiba-tiba tulisan itu terbit setelah diseleksi oleh editor. Dan aku membiarkannya begitu saja.

Selang waktu satu minggu, aku kaget mendapatkan notifikasi via email bahwa aku memenangkan rekor karena artikelku sudah dishareribuan kali oleh pembaca.

Dari situlah aku merasakan kesenangan yang tidak bisa digambarkan. Ada kepuasan yang entah membuat aku termantik untuk selalu menulis lagi dan lagi.

Awalnya gratis, nggak dapat duit sepeser pun karena hanya sebatas suka dan bahagia setelah mengerjakannya.

Tak berapa lama aku bertemu dengan sebuah website yang mau membayar setiap tulisan yang dipublikasikan. Namun bayarannya sangat murah, yaitu Rp. 1000 per artikel.

Jumlah uang tersebut memang sangat kecil. Dalam satu bulan hanya beberapa ratus ribu saja yang bisa aku dapatkan dari menekuni hobi ini.

Tapi namanya sudah jatuh hati dengan menulis, aku tetap konsisten menerbitkan artikel setiap hari.

Sampai 8 bulan lamanya aku menulis dan melihat bahwa ternyata uang yang aku dapatkan dari menulis itu memang tidak seberapa.

Tiba-tiba saja aku dikejutkan dengan sistem pembayaran tulisan yang harganya semakin menurun. Awalnya 1000 perak per artikel, namun lama-lama jadi 700 perak saja.

Sempat kesal ... tapi tetap tidak berhenti. Hingga akhirnya tekatku menjadi penulis bayaran profesional harus terpaksa berhenti karena website tempatku berkarya tersebut dinyatakan bangkrut dan kemudian tutup.

Akses untuk menjadi penulis bayaran sirna sudah. Tapi itu menurutku sendiri ... Ternyata Tuhan masih memberikanku jalan lain. Aku mengenal Kaskus.

Ternyata Kaskus sedang membuka pendaftaran untuk kreator. Akhirnya aku bergabung di Kaskus dan diterima.

Hal yang membuat aku terkejut adalah saat ada event kompetisi menulis. Jika tulisan kita lolos maka per artikel akan dihargai dengan sejumlah koin.

Ada yang 3.000, 5.000, 8.000 hingga 10.000 koin per artikel. Koin ini nilainya adalah Rp.10 setiap koin.

Jadi kalau aku mendapatkan 5.000 koin artinya aku mendapatkan uang 50ribu. Lumayan banget kan?

Aku mulai berkarya di Kaskus. Di sini aku merasa senang, karena setiap tulisan yang aku tulis mendapatkan respon dari banyak pengguna situs.

Karena atmosfer penghuni Kaskus mayoritas suka ngobrol, akhirnya aku dipertemukan dengan orang-orang yang suka menulis juga.

Kita membentuk satu komunitas menulis yang saling support dan membantu satu sama lain.

Setiap info tentang kaskus dan juga hal yang menyangkut tulis menulis online dibagikan di situ.

Tak terasa koin-koin yang terkumpul dari hasil menulis itu tembus ke angka jutaan rupiah.

Hasil menulis di Kaskus di tahun pertama, langsung aku belikan handphone. Bukan yang mahal sih, tapi cukup terbaru lah pada masanya.

Aku bergabung di Kaskus Mei 2019 kalau tidak salah dan beli handphone November 2019. Sangat tidak menyangka ternyata menulis bisa menghasilkan uang.

Begitulah gan sharing pengalamanku bisa menghasilkan uang dari hobi menulis.
lsenseyelAvatar border
alfidangerAvatar border
provocator3301Avatar border
provocator3301 dan 12 lainnya memberi reputasi
13
1.6K
99
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan