Sambelterasi052
TS
Sambelterasi052
WOW, Biaya Wisata ke Luar Angkasa 780 Miliar Rupiah Per-orang, Ini Daftar Namanya
Foto: Twitter.com/Axiom_Space

Badan antariksa Amerika Serikat "NASA" dan perusahaan "Axiom Space" asal Kanada sudah menandatangani kontrak untuk misi mengirim warga sipil (non-Astronot) untuk pertama kalinya ke Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS). Dikabarkan misi ini akan mulai dilaksanakan pada bulan Januari 2022.

NASA mengatakan jika ''Axiom Space 1" akan diluncurkan dari Kennedy Space Center di Florida untuk menuju International Space Station (ISS) atau Stasiun Luar Angkasa Internasional. Para non-astronot akan melakukan perjalanan dengan kapsul SpaceX Crew Dragon, yang akan diperkirakan akan menghabiskan waktu 8 hari di Stasiun Luar Angkasa Internasional.

Foto ilustrasi space komersil | axiomspace.com

Kami sangat senang melihat lebih banyak orang mendapatkan akses ke luar angkasa dengan misi khusus pertama ke stasiun luar angkasa, kata Cathy Louders, Asisten Direktur Departemen Eksplorasi dan Operasi Manusia di NASA.

Axiom juga menawarkan jasa peluncuran astronot baik swasta maupun dari negara ke Stasiun Luar Angkasa Internasional, dan bagi negara-negara yang tidak memiliki roket peluncur bisa menggunakan jasa Axiom Space.



Sementara itu, Axiom Space sudah memilih 4 pria yang sudah mendaftar diantaranya dari berbagai negara diantaranya Amerika Serikat, Kanada, dan Israel. Adapun daftar nama-nama yang akan berangkat diantaranya Larry Connorseorang pengusaha sukses asal Amerika yang akan bertugas menjadi Pilot pada misi AX-1, Eitan Stibbe seorang pengusaha ternama asal Israel yang akan bertugas sebagai Mission Specialist Mark Pathy seorang investor asal Kanada yang juga bertugas sebagai Mission Specialist, dan mantan astronot NASA Michael Lopez - Alegria yang juga akan ditugaskan untuk memimpin perjalanan pariwisata ke luar angkasa tersebut

Foto ilustrasi ISS: | axiomspace.com

Mereka inilah yang terpilih untuk melakukan perjalanan wisata ke Stasiun Luar Angkasa Internasional, namun dengan catatan harus mengikuti semua prosedur dari NASA diantaranya perjanjian serta pelatihan fisik, edukasi dan lainnya sebelum diluncurkan.

Perjalanan pariwisata ke kuar angkasa ini diselenggarakan atas kerja sama Axiom Space dengan badan antariksa Amerika Serikat "NASA" dan perusahaan antariksa komersial "SpaceX". Menurut laporan, tarif untuk melakukan perjalanan wisata luar angkasa ini dibanderol sekitar 55 juta dolar AS atau sekitar 780 miliaran rupiah jadi jika dikalikan 4 orang sekitar 3,120 triliunan rupiah sekali peluncuran ke antariksa.



Referensi: 1. washingtonpost.com - Meet the people paying $55 million each to fly to the space station

2. techcrunch.com - Axiom Space and NASA detail first fully private human launch to the Space Station, set for January 2022
Diubah oleh Sambelterasi052 11-05-2021 09:28
Junmai92asamboiganindramamoth
indramamoth dan 20 lainnya memberi reputasi
21
9.9K
112
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan