fajarfad
TS
fajarfad
Inilah Top Skorer Piala Eropa (Euro) dari Masa ke Masa


Sumber: Uefa

Akhirnya tinggal dua bulan lagi kita bakal kembali menyaksikan ajang Euro. Seharusnya gelaran ini berlangsung tahun kemarin, tapi karen pandemi Covid-19, Euro 2020 jadi terpaksa berlangsung pada 2021.

Terdapat satu aspek yang menurut ane bikin gelaran Euro tahun ini semakin kompetitif, yakni jumlah pesertanya yang bertambah dari sebelumnya 16 tim menjadi 24 tim.

Sebenarnya dari edisi ke edisi, ajang dengan nama resmi UEFA European Championship ini udah sering banget mengalami penambahan jumlah peserta dan format kompetisi.

Secara total Euro sudah digelar 15 kali, terhitung sejak gelaran pertama pada 1960 hingga terakhir kali digelar pada 2016. Dari 15 edisi ini muncul nama-nama pemain haus gol yang memuncaki daftar top skorer. 

Nah, buat nambah semarak suasana menuju Euro 2021, berikut bakal ane rangkumin daftar top skorer dari ajang Euro 1960 sampai Euro 2016, yang sumbernya ane dapet dari situs resmi UEFA.

Euro 1960

Pada edisi Euro pertama terdapat empat pemain yang tercatat sebagai pencetak gol terbanyak di sepanjang turnamen yang masing-masing mencetak 2 gol, yakni:

• François Heutte (Perancis) 
• Viktor Ponedelnik (Uni Soviet) 
• Valentin Ivanov (Uni Soviet)
• Dražan Jerković (Yugoslavia) 
• Milan Galić (Yugoslavia) 


François Heutte (sumber: spotern)

Dari daftar di atas hanya Cekoslovakia yang tidak menyumbang nama pemain di daftar top skorer. Sekadar informasi gan, dari tahun 1960 – 1976, jumlah peserta Euro hanya 4 negara.

Euro 1964

Sama seperti edisi perdana, pada Euro edisi kedua, daftar pencetak gol terbanyak diisi oleh lebih dari satu pemain yang masing-masing mencetak 2 gol, yakni:

• Jesús María Pereda (Spain)
• Ferenc Bene (Hungary)
• Deszö Novák (Hungary) 


Deszö Novák (sumber: pes miti del calcio)

Euro 1968

Di ajang kali ini kayaknya pemain pada seret gol gan. Pemain Timnas Yugooslavia, Dragan Džajić, tercatat menjadi pencetak gol terbanyak dengan hanya mencetak 2 gol.

Euro 1972

Akhirnya di ajang Euro edisi ke-empat kutukan pemain tidak bisa mencetak lebih dari 2 gol pecah telur gan. Striker legendaris Jerman Barat, Gerd Müller, tercatat menjadi pencetak gol terbanyak turnamen ini dengan mencetak 4 gol.


Gerd Muller (sumber: bundesliga)

Euro 1976

Ini jadi ajang Euro terakhir yang pesertanya cuma 4 tim. Di ajang kali ini, Dieter Müller dari Jerman Barat mencatatkan namanya sebagai pencetak gol terbanyak kejuaraan. Walaupun nama belakangnya sama-sama Müller, Dieter dan Gerd enggak punya hubungna saudara ya gan.

Euro 1980

Di edisi kali ini pertama kalinya Euro diikuti oleh 8 tim peserta. Striker Jerman Barat, Klaus Allofs, tercatat sebagai pencetak gol terbanyak dengan tiga gol.

Euro 1984

Playmaker Timnas Perancis Michel Platini mencatatkan dirinya sebagai pemain tersubur di ajang Euro tahun ini dengan mencetak 9 gol. Sampai saat ini belum ada yang mecahin rekor jumlah gol yang dicetak Platini di ajang Euro.


Michel Platini (sumber: Transfermarkt)

Euro 1988

Striker stylish Timnas Belanda Marco van Basten jadi pemain tersubur dengan mencetak 5 gol dan membawa timnya menjadi juara di ajang 4 tahunan ini.

Euro 1992

Seperti di awal-awal edisi, Euro 1992 mencatatkan 4 nama pemain di daftar pencetak gol terbanyak yang masing-masing mencetak 3 gol. Ke-4 pemain ini adalah: 

• Henrik Larsen (Denmark)
• Karl-Heinz Riedle (Jerman)
• Dennis Bergkamp (Belanda) 
• Tomas Brolin (Swedia) 

Euro 1996

Di tahun ini, UEFA baru secara resmi mengeluarkan penghargaan untuk pencetak gol terbanyak di ajang Euro. Striker legendaris Inggris, Alan Shearer, menjadi pemain pertama yang menerima penghargaan ini dengan mencetak 5 gol.


Alan Shearer

Euro 2000

Pada kejuaran yang berlangsung di dua negara yakni Belgia dan Belanda kali ini, Patrick Kluivert (Belanda), dan Savo Milošević (Yugoslavia) menjadi penerima penghargaan top skorer dengan masing-masing mencetak 5 gol.

Euro 2004

Striker Timnas Republik Ceko yang saat itu bermain untuk Liverpool, Milan Baros, menjadi pemain tersubur di edisi Euro kali ini dengan mencetak 5 gol.

Euro 2008

Selain membawa Timnas Spanyol menjadi juara Euro edisi kali ini, striker David Villa juga mencatatkan namanya sebagai pemain tersubur dengan 4 gol yang ia cetak.

Euro 2012 

Di ajang kali ini terdapat 6 nama yang mencetak gol terbanyak, yakni sebanyak 3 gol. Pemain itu adalah Fernando Torres (Spanyol), Alan Dzagoev (Rusia), Mario Gomez (Jerman), Mario Mandžukić (Kroasia), Mario Balotelli (Italia), Cristiano Ronaldo (Portugal).

Fernando Torres menjadi pemain yang menerima penghargaan pencetak gol terbanyak Euro 2012 karena mencatatkan menit bermain paling sedikit di banding pemain-pemain lainnya.


Fernando Torres (sumber: goal.com)

Euro 2016

Di ajang Euro edisi terakhir, striker Timnas Perancis Antoine Griezmann mencatatkan namanya sebagai pemain tersubur dengan mencetak 6 gol.

Euro 2021?

Kalau menurut agan-agan sekalian, siapa nih pemain yang berpeluang menjadi pemain tersubur di Euro 2021? Apakah dengan jumlah peserta yang mencapai 24 tim dan jumlah pertandingan yang lebih banyak, rekor jumlah Michele Platini 37 tahun lalu bisa pecah?

Jadi enggak sabar nih buat nobar.
nirankarakhoirul48Daniswara92
Daniswara92 dan 19 lainnya memberi reputasi
20
5.1K
48
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan