Eto243
TS
Eto243
Amankah Mobil Listrik Untuk Wilayah Rawan Banjir Seperti Ibukota?





Mobil listrik merupakan suatu inovasi transportasi yang di gadang-gadang akan menjadi pengganti dari mobil berbahan bakar bensin dan solar, apalagi mengingat menipisnya ketersediaan minyak bumi dan melambungnya harga minyak di pasar dunia.

Selain itu mobil listrik merupakan mobil yang ramah lingkungan dengan tidak menghasilkan emisi asap yang akan menambah polusi udara. Keberadaan mobil listrik ini terutama di ibukota atau kota besar tentu akan sangat berdampak pada pengurangan polusi yang selama ini merajai udara ibukota.

Namun selain sebagai salah satu pemilik polusi udara tertinggi, ibukota juga wilayah yang sangat rutin dengan kunjungan banjir, sementara listrik dan air adalah dua variabel yang sangat tidak dianjurkan untuk bergesekan, lalu apakah pemakaian mobil listrik saat banjir tidak akan menyebabkan konsleting atau tersengat listrik?



Dalam sebuah mobil listrik memiliki baterai dengan kapasitas tegangan lebih dari 400volt bahkan sampai 800 volt, dengan kapasitas listrik sebesar itu tentu menjadi kekhawatiran tentang aman tidaknya pemakaian mobil listrik terutama untuk wilayah yang memiliki curah hujan tinggi dengan banyak potensi banjir seperti Indonesia.

Namun ternyata tidak perlu terlalu khawatir gan karena para produsen mobil listrikpun telah mengantisipas hal tersebut. Selain membuat sistem mesin listrik dan baterai yang kedap air dan udara, komponen listrik pada mobil terutama pada bagian dengan tegangan tinggi mempunyai peringkat IP66.



IP (International Protection)merupakan suatu standar dalam menentukan perlindungan komponen listrik. Peringkat IP66- angka pertama (6) menunjukan perlindungan pada komponen kering dan angka kedua mengacu pada air. Entri "6" kedua menunjukan bahwa mobil "terlindung dari semburan air yang kuat".
Sebagai perbandingan kapal selam mempunyai patokan entri 8, merupakan yang tertinggi.

Dengan standar IP66 komponen kelistrikan pada mobil akan terlindungi dengan baik, sehingga aman dan sangat kecil kemungkinan untuk membahayakan penumpang dan sekitarnya. Jadi saat mobil tergenang atau terkena air tidak akan terjadi konslet atau nyetrum.



Namun seaman apapun tidak ada salahnya kita mengantisipasi dari kemungkinan terburuk. Seandainya banjir atau ada genangan air tinggi sebaiknya mobil listrik atau bahkan mobil konvensionalpun sebaiknya memilih jalan lain yang lebih aman atau menunggu surut.
Sayang juga kalau mobil mahal harus memaksakan masuk ke dalam banjir. Menurut ane tantangan dan resiko yang sangat tidak sebanding.

Sumber :
Opini pribadi
grido
Tesla
mobil
Diubah oleh Eto243 20-01-2021 09:12
rizkifadhilah09farinamanymerseysidered
merseysidered dan 44 lainnya memberi reputasi
43
6.8K
125
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan