cintadine
TS
cintadine
5 Franchise Film Yang Jadi Kacau Karena Memaksakan Sekuel, Terlalu Kapitalis?
Sebuah franchise film dengan nama besar biasanya memang akan mendatangkan keuntungan banyak bagi si pembuat film. Itulah kenapa sebuah franchise (waralaba) film mempunyai banyak sekuel. Ada beberapa waralaba film yang punya sekuel banyak namun tetap sukses dan punya cerita yang baik. Contohnya Marvel Cinematic Universe atau James Bond yang telah menghasilkan puluhan film. Ada juga waralaba film yang awalnya sudah punya cerita yang baik dan sempurna namun jadi kacau karena pihak studio memaksakan kehendak untuk meneruskan sekuel dan berakhir dengan tidak sesuai harapan. Nah gan, berikut ini adalah beberapa waralaba film yang jadi kacau karena memaksakan sekuel.

1. Star Wars
Trilogi original Star Wars sebenarnya sudah sempurna secara keseluruhan. Berkat trilogi ini, Star Wars menjadi budaya populer paling berpengaruh di Amerika Serikat. Trilogi prekuel memang cukup buruk tetapi mampu melengkapi cerita. Barulah ketika Disney membeli hak cipta Star Wars, semuanya berubah. Cerita pun dipaksa untuk dilanjutkan kembali. Hasilnya adalah kemarahan para fans setia Star Wars karena ceritanya diobrak-abrik oleh Disney. Episode VII mungkin masih oke tapi dua film terakhir memang layak disebut sangat buruk.

2. Jurassic Park
Steven Spielberg berhasil mengadaptasi novel karangan Michael Crichton ke dalam visual yang memukau lewat film pertamanya dan jadi terkenal ke seluruh dunia. Film keduanya, The Lost World serta film ketiganya memang tidak terlalu sukses dalam hal kritis tapi trilogi tersebut sudah cukup untuk jadi film yang dikenang sepanjang masa. Jurassic World dirilis pada 2015 dan sukses besar dalam hal penjualan. The Lost World 2 pada 2018 juga lumayan laris. Tapi dua film tersebut dianggap semakin membosankan dan begitu-begitu saja.

3. Fast Furious
Seri Fast Furious dimulai sejak 2001 dan masih berlangsung. Berawal dari balapan jalanan dan menjadi sebuah film aksi kriminal. Sampai film kelima mungkin ceritanya masih terbilang normal. Tapi setelah itu cenderung menjadi ngawur. Dimulai dari ada tokoh yang mati bisa hidup lagi. Kemunculan antagonis baru yang dipaksakan, hingga penjahat yang berubah menjadi protagonis. Sayangnya meski demikian justru masih banyak orang-orang yang tergila-tergila pada seri Fast Furoius ini.

4. Terminator

Terminator satu adalah sebuah film yang melambungkan nama James Cameron sebagai sutradara dan film kedua adalah pencapaian terbaik Cameron dan bisa dibilang sebagai sebuah masterpiece. Cerita harusnya sudah selesai setelah Teminator 2. Tapi tiba-tiba pihak studio melanjutkannya lagi pada 2003 dengan sutaradara lain. Hasilnya tidak memuaskan. Terminator 4 pada 2009 juga demikian. Terminator 5 pada 2015 malah menuai kritikan tajam. Terminator 6 juga sama saja dan malah tambah kacau. Mungkin sebaiknya Terminator jangan pernah dibuatkan sekuel lagi.

5. Pirates of the Caribbean
Sebuah film yang cukup unik karena ceritanya diangkat dari sebuah wahana Disney Land. Film pertamanya, Pirates of the Caribbean: Curse of the Black Pearl sukses besar dan memang seru untuk diikuti. Film keduanya dianggap menjadi yang terbaik dan ditutup oleh film ketiga. Namun film keempatnya, The Stranger's Tide cenderung paling buruk. Puncaknya, seri kelimanya yang dirilis pada 2017 yang lalu adalah yang paling jelek dan kurang gereget.

Nah, itu dia gan kelima franchise film yang jadi kacau gara-gara memaksa untuk dibuatkan sekuel. Ada lagi enggak yang lainnya? emoticon-Ngakak

Quote:
k90abinRifanXakubebe
akubebe dan 35 lainnya memberi reputasi
34
13.3K
217
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan