ekohartonoAvatar border
TS
ekohartono
Kerja Sama Film Pendek Horor
Saya seorang penulis skenario yang sudah berpengalaman. Sudah banyak judul FTV dan beberapa sinetron striping yang saya tulis. Dalam kesempatan ini saya ingin mengajak bekerja sama para youtuber, konten kreator, para pembuat film pendek, anak muda yang lagi coba bikin film pendek, atau apapun namanya yang suka bikin film. Tentu saja kapasitas saya sebagai penulis sinopsis, plot, dan skenario. Saya punya beberapa konsep/sinopsis yang bisa dikembangkan atau diproduksi, khususnya film pendek atau web series. Mengenai berapa honor/fee saya sebagai penulis, itu bisa dibicarakan kemudian. Yang jelas gak teralu mahal tapi juga terlalu murah. Profesional aja. Tergantung dengan siapa yang mengajak kerja sama. 

Berikut saya tampilkan salah satu sinopsis film pendek horor saya yang sempat dilirik salah satu penyedia layanan film berbayar terkenal, tapi gak jadi diproduksi. Sinopsis ini juga sudah saya tulis skenarionya. 

Judul : RUMAH CERMIN
  
Ardi (17) dan Doni (17) masih SMA, penasaran dengan keangkeran sebuah rumah tua kosong yang di dalamnya terdapat banyak cermin. Konon, siapapun yang memasuki rumah itu dan membuka selubung kain yang menutupi semua cermin akan bisa melihat hantu. Maka, malam itu dengan membawa ponsel mereka memasuki rumah tua berjuluk rumah cermin. Mereka akan merekam keadaan di dalam rumah sekalian membuktikan apakah ada hantu penampakan di cermin.

 

Keduanya sudah memasuki rumah. Ardi membuka selubung kain yang menutup salah satu cermin besar di ruang tengah. Ternyata tidak ada apa-apa di cermin, selain pantulan bayangan diri mereka. Doni mencemooh, ah ternyata omongan orang cuma isapan jempol. Ardi dan Doni lalu berpisah memasuki ruangan lainnya. Mereka pun membuka semua kain putih yang menutupi cermin. Tanpa mereka sadari ada bayangan sosok anak muda berwajah muram dengan mata sayu tampak dari cermin. Ardi terus berjalan menyusuri seluruh ruangan. Tiba-tiba Ardi mendengar jeritan Doni meminta tolong.

 

Ardi dengan panik berlari menuju ke tempat asal teriakan Doni. Tapi setiba di ruangan itu, hanya ada ponsel Doni tergeletak di lantai. Ardi teriak memanggil Doni tapi tak ada sahutan. Ardi terus mencari ke seluruh ruangan. Ardi sempat melihat bayangan Doni di cermin. Tapi setiap kali dikejar sudah tidak ada. Karena kesal Ardi mengambil kayu dan memukul semua cermin yang ada di rumah itu hingga pecah berkeping. Ardi yang kelelahan akhirnya terduduk di sudut ruangan dan menangis tergugu. Ruangan berubah gelap gulita. Ardi tak bisa lagi keluar dan terjebak di dunia gaib.

 

Esoknya, Doni terbangun dari pingsannya dan mendapati diri masih di dalam rumah cermin. Doni memanggil Ardi, tapi tak ada sahutan. Doni mengira Ardi sudah pulang. Doni pun buru-buru keluar dari rumah. Setelah Doni pergi, di salah satu cermin yang kain penutupnya jatuh tampak bayangan Ardi di cermin berteriak minta tolong. Tapi perlahan bayangannya menghilang!

 

The end


Silahkan yang minat bisa komen, kirim pesan, atau tulis surat ke email saya: ekohartonowonogiri@gmail.comatau japri di no WA: 082327102993

Terima kasih. 
0
688
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan