amdar07Avatar border
TS
amdar07 
Unik & Menarik, Jepang Membuka Pusat eSports Untuk Kakek Nenek
#AmdarGanteng



emoticon-Leh Ugaemoticon-Leh Uga emoticon-Leh Uga
Halo agan dan sista,
Saat ini ada banyak orang tua yang mulai beralih ke video game, baik itu dijadikan sebagai hiburan pribadi ataupun serius memasuki industri streamer. Jika kita kembali 20-30 tahun yang lalu, mereka mungkin adalah anak muda paruh baya yang pernah mengalami indahnya game-game di masa lalu. Tetapi bagaimana jika orang-orang ini memiliki pusat dukungan eSports resmi? Baru-baru ini di Jepang, sedang bersiap untuk meluncurkan layanan e-Sports ISR untuk memenuhi masalah ini.



sumber

ISR e-Sports akan menjadi pusat eSports bagi warga senior di Jepang untuk melayani pemain berusia 60 tahun ke atas yang ingin merasakan atmosfer kompetitif di dunia video game. Dilengkapi dengan set-up PC Gaming (setingkat pemain pro). Bukan cuma itu saja, akan ada dukungan berbagai game dari yang level sederhana hingga game kompetitif di pasar eSports seperti Fortnite. Di samping bermain game, di sini para orang tua juga bisa berolahraga untuk meningkatkan kesehatan. Atau duduk menikmati kopi dan saling bertukar ide dengan para gamer seusianya.



sumber

Biaya layanan hanya 1.000 yen (sekitar 134 ribu rupiah). Penerima layanan dapat memilih antara tiga jam masuk yang sudah ditentukan; 10:00 pagi, 13:00 siang dan 3:00 sore, (masing-masing 2 jam dan sisa waktunya akan digunakan untuk istirahat/kegiatan lain). ISR e-Sports akan terbuka untuk mereka yang berusia 60 tahun ke atas. Tetapi sebelum masuk, orang yang bertugas di sana akan memeriksa dokumen-dokumen penting seperti SIM atau kartu identitas dan mengukur suhu badan terlebih dahulu.



sumber

Setelah melihat ini, ane harus katakan bahwa ini adalah ide yang sangat menarik, karena Jepang tahu bagaimana cara membuat masyarakatnya tetap menikmati hari tuanya. Seperti yang kita tahu, tingkat kelahiran di sana terbilang rendah. Untuk alasan ini pun, setiap tahun semakin banyak orang yang menua, makanya wajar jika tiba-tiba muncul industri seperti ini. Meskipun ane katakan menarik, tetapi netizen Jepang memberikan pendapat yang berbeda. Mereka takut para kakek dan nenek kecanduan dengan kegiatan bermain game ini.



sumber

ISR e-Sports dijadwalkan dibuka untuk pertama kalinya di Kobe pada 2 Juli 2020. Jika kalian punya teman, kerabat dekat, atau kenalan di area yang sama, jangan lupa untuk merekomendasikannya.
Kira-kira cocok gak yah jika Indonesia punya hal serupa? Langsung adu komentar di bawah emoticon-Ngakak (S).
Thanks and see you next thread GanSist.


Quote:


jangkrikgirl32Avatar border
alifrian.Avatar border
raliakbarrrAvatar border
raliakbarrr dan 18 lainnya memberi reputasi
19
3.3K
78
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan