ceuhettyAvatar border
TS
ceuhetty
Bosan Makan Nasi? Ganti dengan Makanan Unik dan Enak Ini, Gan!
Hallo warga Nusantara! Apa kabar?

Mayoritas penduduk Indonesia tercinta, sangat menyukai nasi. Saking sukanya, walaupun sudah menyantap berbagai macam makanan, tetapi kalo belum makan nasi bilangnya belum makan. Ada yang begitu? Coba unjuk tangan.

Karena besarnya peminat sehingga nasi dianggap sebagai makanan pokok bagi penduduk negeri zamrud khatulistiwa ini. Padahal banyak juga yang menjadikan bahan pokok selain nasi. Misal jagung, sagu, ubi, bahkan buah pisang.

Nasi bukanlah makanan pokok, melainkan salah satu makanan yang mengandung karbohidrat. Bukan hanya di Indonesia saja yang menjadikan nasi sebagai sumber karbo terfavorit. Banyak negara lain di belahan dunia, terutama di benua Asia.

Dalam seporsi nasi atau sekitar 200 gram nasi putih, terdapat hampir 250 kalori dan 53,2 gram karbohidrat.

Sayangnya, nasi putih juga tinggi gula, sehingga tidak disarankan untuk penderita diabetes atau orang yang sedang membatasi asupan gula.

Saat ini sudah tersedia berbagai jenis nasi yang lebih sehat dari nasi putih seperti nasi merah, hitam, hingga nasi coklat. Jadi, jika kamu bosan dengan nasi putih, cukup ganti jenis nasi sebagai variasi baru yang lebih sehat.

Selain nasi yang disajikan beserta lauk pauk. Orang-orang pun meng-kreasi-kan nasi sebagai camilan. Tak hanya di Indonesia tetapi juga dari belahan dunia lainnya. Misal negara KSA, China, dan Malaysia.

Di bawah ini merupakan camilan yang berbahan dasar beras.

1. MAHSI



Mahsi adalah makanan khas Timur Tengah yang menggunakan beras sebagai isiannya.

Selain beras, biasanya dicampur juga dengan daging cincang dan bumbu-bumbu khas lainnya.

Sementara untuk luaran, atau pembungkus nasi biasanya menggunakan berbagai jenis sayuran. Seperti, Labu, Terung, Cabe Paprika, Kentang, dan Kol.

Cara mengolahnya sangat simpel hanya saja butuh ketekunan ekstra.

Sayuran yang hendak digunakan sebagai bungkus, terlebih dulu dikorek, dikeluarkan isiannya dengan menggunakan alat khusus. Kemudian, sayuran yang kosong tersebut diisi beras dkk.

Jika sudah, tinggal direbus di atas api sedang. Tentu saja dengan menambahkan perasa lainnya.

2. WARAQ 'INAB



Secara harfiah Waraq 'inab berarti daun anggur. Yaps! Sesuai dengan namanya makanan ini memang menggunakan daun anggur sebagai bungkus.

Sama halnya dengan nasi, Waraq 'inab merupakan makanan khas warga Timteng. Sebenarnya isi yang dipakai pun sama dengan untuk pembuatan Mahsi. Yang berbeda hanyalah pembungkus dan cara penyajiannya saja.
Untuk lebih detail cara pembuatannya, silakan klik link di bawah ini. šŸ‘‡šŸ‘‡šŸ‘‡

Anda menganggur? Yuks, bikin cemilan daun anggur

3. KETUPAT



Siapa sih yang gak tau dengan makanan satu ini? Nyaris mustahil rasanya.

Ya, makanan yang identik dengan lebaran ini sudah pasti selalu ada disetiap perayaan hari raya. Meski, sebenarnya hari-hari biasa pun bisa dikonsumsi.

Bentuknya yang khas terbuat dari daun janur yang dianyam, memang menciptakan keunikan tersendiri. Meskipun isinya sama, tetapi bentuk ketupat yang dikonsumsi pada hari-hari biasa berbeda dengan bentuk ketupat yang diperuntukkan di hari raya.

Tidak perlu repot membuat di rumah sendiri. Karena makanan berbahan dasar ketupat ini telah banyak dijajakan hampir disepanjang jalan.

Beragam menu yang ditawarkan seperti, Ketupat sayur, ketupat bumbu kacang. Bahkan biasa juga digunakan sebagai pelengkap dari makanan sate padang.

4. BURASA



Burasa merupakan makanan khas Sulawesi. Santan yang dicampurkan pada adonan membuat cita rasa Burasa menjadi gurih.

Burasa menjadi makanan khas lebaran bagi warga setempat. Sangat cocok menjadi pelengkap Cotto Makassar.

5. BACANG



Bacang adalah makanan berbahan dasar beras yang berasal dari Tiongkok.

Daun untuk membungkus biasanya menggunakan daun bambu. Dibentuk kerucut kemudian diberi isian suwiran daging ayam lalu direbus hingga matang. Angkat dan sajikan.

6. LEMPER



Lemper yang terkenal adalah berasal dari Betawi.

Sama halnya dengan Burasa, beras yang digunakan adalah beras ketan. Sementara isinya merupakan campuran serundeng dengan suiran daging ayam.

7. LONTONG



Pada dasarnya, lontong ini nyaris sama dengan ketupat. Sama-sama terbuat dari beras biasa dan tanpa isian.

Hanya saja, daun yang digunakan merupakan daun pisang.

Lontong biasa disajikan dengan gulai daun pakis, sambel kacang, juga sebagai pelengkap berbagai jenis makanan lainnya.

8. LEMANG



Makanan terakhir yang berbahan dasar dari beras adalah Lemang. Beras yang dipakai adalah beras ketan.

Jika dibandingkan yang lainnya, cara membuat Lemang, prosesnya yang paling unik dan rumit.

Berbeda dari yang lainnya, pembungkus yang digunakan bukan hanya daun pisang, tetapi juga menggunakan batang bambu.

Batang bambu yang sudah dipotong sedemikian rupa, lalu dialasi daun pisang, kemudian masukkan beras yang telah dicampur garam. Tutup ujungnya.

Siapkan pembakaran berupa tumpukan dari kayu bakar. Bariskan potongan-potongan bambu berisi beeat disepanjang kayu yang terbakar.

Api yang membakar batang bambu secara perlahan merupakan proses mematangkan lemang. Setelah dirasa cukup matang, belah bambu dan keluarkan isinya. Potong sesuai selera dan siap disajikan.

Tak hanya di Indonesia, makanan ini juga populer di negeri jiran.

šŸŒ¹šŸŒ¹šŸŒ¹

Itulah delapan kuliner yang berbahan dasar dari beras yang unik dan sudah pasti lezat. Plus simpel.

Setelah mengkonsumsi makanan di atas, jangan sampe bilang belum makan ya, Gansist! Aneh aja rasanya, wong ama-sama terbuat dari beras, bahkan ada yang sepaket beserta lauknya.

Daripada ngiler, kuy bikin sendiri di rumah. Atau biar lebih gampang, cuss order saja.

emoticon-Ngakakemoticon-Ngakakemoticon-Ngakak

Akhirul kalam, terima kasih sudah mampir, see you next time, Insya Allah and papay ....

Semoga bermanfaat.




Opini pribadi
Referensi : Here
Sumber gambar : Pinterest

Kunjungi Blog Group Kompak di Kaskus. Klik banner di bawah ini.

Diubah oleh ceuhetty 29-06-2020 09:43
ujellyjelloAvatar border
mamaproduktifAvatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan 68 lainnya memberi reputasi
67
9K
506
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan