candramata81Avatar border
TS
candramata81
SBY soal RUU HIP: Hati-hati, Kalau Keliru Dampaknya Sangat Besar, Kasihan Rakyat


INDUSTRY.CO.ID - Jakarta, Mantan Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) 'turun gunung' angkat bicara terkait ramainya pembahasan RUU Haluan Ideologi Pancasila (RUU HIP) yang sedang digodok oleh DPR bersama Pemerintah.

"Saya mengikuti hiruk pikuk sosial & politik seputar RUU Haluan Ideologi Pancasila (HIP). Saya juga sudah membaca & mengkaji RUU tsb. Tentu ada pendapat & tanggapan saya. Namun, lebih baik saya simpan agar politik tak semakin panas *SBY*," tulis Presiden RI keenam ini di media sosial twitter miliknya @SBYudhoyono kemarin Selasa siang (23/6).

SBY juga berpesan sekaligus mengingatkan agar Pansila sebagai dasar negara tidak boleh dikutak-katik kearah yang keliru.

"Kita harus sungguh berhati-hati jika berpikir, berbicara & merancang sesuatu yg berkaitan dgn ideologi & dasar negara Pancasila. Apalagi jika menyentuh pula kerangka & sistem kehidupan bernegara. Kalau keliru, dampaknya sangat besar *SBY*," tuitnya.

Selain itu, SBY juga menegaskan konsep pancasila merupakan konsesus bersama di yang menjadi sara negara sejak menyatakan diri merdeka pada tahun 1945.

"Memposisikan ideologi harus tepat & benar. Ingat, proses "nation building" & "consensus making" yg kita lakukan sejak tahun 1945 juga tak selalu mudah. Jangan sampai ada "ideological clash" & perpecahan bangsa yg baru. Kasihan Pancasila, kasihan rakyat *SBY*," sebutnya.

Hingga berita ini diturunkan redaksi Industry.co.id, tiga tuitan SBY tersebut menuai banyak pujian dari para warganet atau netizen di platform sosial media twitter.

Salah satu komentar datang dari akun @nikungranikung, Ia menyatakan Pancasila sudah tepat namun realisasi nya yang kadang belum bagus.

"Nahh betul, Pancasila sebenarnya udah cocok dan bagus, cuma penerapannya aja yg kadang tidak sesuai harapan," tuitnya.

Warganet lain juga turut memberikan perhatian dan mengomentari tuitan SBY terkait RUU HIP.

"Pemikiran terbaik serta mencerahkan kehidupan berbangsa dan bernegara," tulis akun @RicKY_KCh.

"kasihan pancasila, kasihan rakyat. that's the point!," sebut @Putripuyo.

"Pancasila ini sudah Final. Tapi masih di korek terus-menerus.. entah apa tujuannya," tuit akun @GilangmacZ09

"Pak SBY sebaiknya kasih statement yg jelas, mana yang harus diperbaiki. Jangan ngambang warna abu2. Selama ini bapak terkesan tidak tegas. Secara umum saat bapak jadi president kami cukup puas dg kebijakan secara umum Dan perkembangan ekonomi," kata akun @Komari0071.

Baca Selengkapnya:

https://www.industry.co.id/read/6899...kasihan-rakyat
kyukyunanaAvatar border
gabener.edanAvatar border
putrateratai.7Avatar border
putrateratai.7 dan 4 lainnya memberi reputasi
5
1.5K
24
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan