cintadineAvatar border
TS
cintadine
Inilah 8 Film Time Travel Terbaik Versi Ane, Seru Semua Gan
Selamat datang kembali di thread ane gan. Kembali ane akan membahas tentang film lagi dan kali ini ane akan membahas tentang genre time travel alias perjalanan waktu. Ya, film bergenre time travel memang seru karena kita merasakan imajinasi bagaimana rasanya melakukan perjalanan waktu baik itu ke masa depan maupun ke masa lalu. Ada beberapa konsekuensi dalam film time travel. Yaitu adanya paradoks waktu, terbentuknya dunia paralel, sampai butterfly effect yang membuat film semakin menarik. Nah, berikit ini adalah deretan rekomendasi film time travel terbaik untuk agan tonton jika agan belum menontonnya. Berikut pembahasan singkatnya.

1. Back to the Future Trilogy
Tidak diragukan lagi jika Back to the Future adalah film time travel terbaik sepanjang masa. Film komedi garapan Robert Zemeckis ini memang menjadi salah satu film paling ikonik dengan genre fiksi ilmiah dan time travelnya. Mengisahkan tentang Marty seorang pemuda yang punya teman seorang ilmuwan bernama Doc Brown yang berhasil menemukan mesin waktu. Dalam suatu insiden ketika melakukan percobaan, Marty malah terlempar ke tahun 1955 dari 1985. Pokoknya agan yang belum nonton harus nonton trilogi ini. Enggak akan nyesel.

2. Terminator 2: Judgement Day (1991)
James Cameron membuat gebrakan femomenal melalui Terminator 2 yang kualitasnya meningkat jauh jika dibandingkan dengan film pertamanya dan bahkan belum ada seri lain yang mengalahkannya. Dianggap juga menjadi film Arnold terbaik sepanjang karirnya, Terminator 2 mengisahkan upaya penyelamatan dunia dari kehancuran akibat pemberontakan mesin bernama Skynet terhadap manusia. Ane yakin sinopsisnya kaskuser di sini juga pasti pada hafal.

3. Looper (2012)
Film time travel ini punya cerita yang menarik dan membuat pikiran penontonnya berpikir memutar karena saking besarnya paradoks waktu yang ada. Mengisahkan seorang bernama Joe yang merupakan anggota organisasi pembunuh bayaran. Tugasnya adalah membunuh target yang dikirim dari masa depan dan suatu saat dia malah ditugaskan untuk membunuh dirinya sendiri dari masa depan. Menarik sekali bukan?

4. 12 Monkeys 1(1995)
Sama seperti Looper, 12 Monkeys juga dibintangi oleh Bruce Willis. Di masa depan, dunia nyaris hancur akibat pandemi virus yang mematikan. Kemudian seorang tahanan yang bernama James Cole dikirim kembali ke masa lalu untuk mencari informasi seputar virus yang melenyapkan banyak populasi di dunia. Film ini punya ending yang tak terduga.

5. Predestination (2014)
Perlu ketenangan dan fokus dalam memahami film ini agar bisa mengerti alur cerita dan plot twist-nya yang membuat mind blowing. Film yang dibintangi oleh Ethan Hawke ini mengisahkan seseorang yang harus menangkap penjahat yang telah berhasil menghindar selama bertahun-tahun dengan menggunakan perjalanan waktu menggunakan mesin waktu berbentuk biola. Jangan harap akan ada banyak adegan aksi di sini, justru kita disuguhkan dengan alur yang tak terduga.

6. Interstellar (2014)
Ini dia film yang sempat membuat heboh pada 2014 yang lalu karena muatan sains dan fisika di dalamnya. Film yang mengisahkan upaya menemukan planet baru karena bumi sudah tidak layak huni juga memuat perjalanan waktu di mana relativitas waktu terjadi saat perjalanan ke luar angkasa dan planet lain. Misalnya satu jam di planet Miller sama dengan tujuh tahun di planet bumi.

7. Avengers: Endgame (2019)
Ane harus masukan film ini karena Endgame sendiri memang memuat time travel yang membuat film ini menuai perdebatan di kalangan fans tentang konsep yang dipakai. Apakah butterfly effect atau membentuk universe yang baru. Terlepas dari itu Endgame memang bisa dibilang berhasil menghibur fans Marvel di seluruh dunia. Nampaknya ane enggak perlu jelaskan sinopsisnya ya gan pasti sudah tahu semua. emoticon-Big Grin

8. X-Men: Days of Future Past (2014)
Merupakan film yang berupaya untuk menutupi lubang plot dan perbaikan cerita dan upaya itu berhasil. Berkat film ini, cerita dari X-Men sebelumnya dianggap terhapus dan terbentuk timeline yang baru. Wolverine alias Logan harus kembali ke masa lalu untuk mencegah kahancuran dunia yang biang keladinya adalah robot sentinel yang awalnya untuk melindungi manusia dari mutan.

Nah, itu dia gan deretan film bertema perjalanan waktu terbaik versi ane. Kalau agan punya rekomendasi film time travel yang seru kasih tahu dong gan. emoticon-Big Grin

Quote:
emineminnaAvatar border
emineminna memberi reputasi
1
2K
4
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan