Kaskus

Entertainment

kekoreaanAvatar border
TS
kekoreaan
88rising Siap Gelar Asia Rising Summer Edition Bersama TikTok!
88rising Siap Gelar Asia Rising Summer Edition Bersama TikTok!
(Foto: 88Rising)

Woho! 88rising akan gelar acara terbaru yang pastinya pecah banget nih! 

Hari ini, Rabu, 27 Mei 2020, melalui akun twitter resminya, @88rising, label yang menaungi Joji, Rich Brian dan Niki ini mengumumkan bahwa mereka akan kembali menggelar sebuah konser onlineyang bertajuk ‘Asia Rising Summer Edition’!

88rising Siap Gelar Asia Rising Summer Edition Bersama TikTok!
(Foto: 88Rising)


Tidak sendiri, kali ini 88rising akan menggandeng TikTok sebagai platformstreaming untuk acara tersebut.

Gak tanggung-tanggung, 88rising mengajak para musisi Asia dari berbagai belahan dunia, termasuk Korea Selatan untuk tampil dalam acara ini. Mereka yang tampil mewakili Korea Selatan antara lain, Zico, Chungha, BVNDIT, Choi Yoojung ‘Weki cumi’, DVWN, dan A.C.E. Selain para musisi dari negeri ginseng, 88rising juga mengajak Niki, Stephanie Poetri, Higher Brothers, Dumbfounded, dan beberapa musisi Asia lainnya dalam acara ini.




Asia Rising Summer Edition sendiri akan digelar pada tanggal 29 Mei 2020, pukul 19:00 ET (Eastern Time) atau tanggal 30 Mei 2020, pukul 6:00 WIB.

Semula, Jackson Wang juga masuk ke dalam line upacara ini, namun satu jam setelah 88rising mengumumkannya, 88Rising memberikan update bahwa karena ada masalah dalam penyesuaian jadwal, maka dengan berat hati, Jackson memutuskan untuk mundur dari line up acara tersebut. Namun 88rising memastikan bahwa akan ada ‘hal besar’ yang akan mereka umumkan pada musim panas tahun ini.
Ayo di set reminder-nya mulai hari ini! Jangan sampai ketinggalan acaranya ya! 




Diubah oleh kekoreaan 27-05-2020 15:44
0
291
1
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan