adnanami
TS
adnanami
Klarifikasi Adighuna dan Sabrina, Pasangan yang Menikah di Usia 16 Tahun
Klarifikasi Adighuna dan Sabrina, Pasangan yang Menikah di Usia 16 Tahun



Belakangan jagat maya dihebohkan dengan video unggahan Adighuna di channel youtubenya yang membahas mengenai pernikahan dini anak perempuan usia 16 tahun. Perempuan tersebut tidak lain adalah istrinya sendiri yang bernama Sabrina Salsabila. Sekilas memang tidak kentara bila sang istri masih berusia 16 tahun. Para netizen mengecam tindakan mereka yang dituding mempromosikan pernikahan anak di bawah umur kepada subscribernya.

Tuduhan netizen tersebut dibantah secara langsung lewat klarifikasi video yang diupload Adighuna ke kanal pribadinya. Dalam video tersebut Sabrina ikut angkat bicara mengenai pernikahanannya. Intinya mereka tidak bermaksud mempromosikan pernikahan dini. Mereka justru memaparkan secara sistematis mengenai hal apa saja yang perlu dipikirkan sebelum memutuskan untuk menikah kepada netizen. Sebelum menikah, seorang lelaki dan perempuan diwajibkan untuk siap secara finansial, mental dan biologis. Dikarenakan mereka berdua sudah memenuhi kesiapan dalam poin tersebut, maka mereka memutuskan untuk menikah.



Pasalnya banyak orang yang bertanya - tanya apa alasan di balik pernikahan mereka yang dianggap terlalu buru - buru dan terlampau dini tersebut. Penjelasan mereka juga bertujuan untuk menampik tuduhan miring netizen agar orang - orang tidak berpikiran yang macam - macam tentang status mereka.

Sabrina turut mengklarifikasi bahwasanya dia menikah pada tahun 2019 dimana undang - undang perk4winan yang mengatur batas minimal perempuan menikah masih 16 tahun. Baru beberapa bulan kemudian aturan perundang - undangan batas minimum usia untuk menikah direvisi menjadi 19 tahun. Mereka sangat mempersiapkan pernikahan tersebut dengan matang, termasuk melakukan pre-marital medical check upatau tes medis sebelum menikah. Hasilnya berupa gambaran kondisi tubuh dan CT Scan organ reproduksi Sabrina yang dinyatakan siap untuk mengandung, karena meskipun usianya masih 16 tahun, usia biologisnya sama seperti wanita berumur 20 tahun. Hal ini dilakukan untuk menghindari ketidaksiapan tubuh calon ibu dan cedera rahim saat melahirkan.

Lalu mengenai status sang istri yang masih duduk di bangku SMA. Bagaimana seorang anak SMA bisa diizinkan menikah oleh pihak sekolah? Ternyata Sabrina menempuh pendidikan lewat jalur home schooling, bukan di sekolah umum yang setiap hari harus datang ke sekolah. Oleh karena itu, dia lebih bebas dan tidak terikat oleh aturan sekolah seperti halnya anak - anak di sekolah umum.

Perempuan berparas ayu yang kini sudah berusia 17 tahun itu memilih pendidikan jalur home schooling karena dirinya masih harus bekerja demi membantu orang tuanya. Sabrina adalah anak yatim yang tidak memiliki Ayah lagi. Dia mengais rezeki dengan berbisnis jastip ke luar negeri yang memakan banyak waktu dan tidak memungkinkan untuk bisa datang ke sekolah setiap hari.

Dalam video terbarunya itu Adhiguna mengingatkan netizen bahwasanya menikah itu bukanlah sebuah ajang perlombaan dimana yang tercepat adalah yang terbaik, karena sejatinya setiap orang punya waktunya masing - masing. TS setuju banget dengan pernyataan itu. Nanti kalau sudah waktunya, kalian pasti menyusul wkwkwk emoticon-Ngakak

Quote:




Sumber :
Youtube Adhiguna & Sabrina
Diubah oleh adnanami 25-05-2020 05:41
iwakendognona212monkeydfarly
monkeydfarly dan 46 lainnya memberi reputasi
45
17.2K
419
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan