journalsastosseAvatar border
TS
journalsastosse
3 TEMPAT KOPI BANDUNG MENARIK!
Sebelumnya, ini pertama kali ane bikin thread. Dan ini pertama kalinya ane bikin thread di kaskus, sebenernya ane dari smp kelas 3 udah sering baca di kaskus. Saat meranjak SMA ane mulai pindah membaca ke buku-buku politik dan novel sastra. 

Sampai akhirnya ane pengen banget jadi jurnalis, yang tidak ingin kendalikan pemerintah. Opini ane sendiri sih kenapa seperti itu, ya karena pemerintah pintar mengedalikan media dan berpidato yang hoax hahaha. Ini mungkin bukan tulisan resmi ane. Karena thread kaskus adalah membuat para pembaca dengan mudah dan santai. Sekarang ane adalah Mahasiswa jurusan ane sendiri Ilmu Komunikasi prodi Jurnalis.

Nah ane pengen ngasih tau nih, selama ane kuliah di Bandung. Dan memang ane lahir disini, ada 3 tempat kopi recommended menurut ane. Ngga mahal untuk membeli sebuah kopi disini. Dan tempatnya juga santai banget, sampe kalau diskusi buku, ane seneng banget berkujung ke tempat kopi ini. Berikut 3 TEMPAT KOPI BANDUNG, MENURUT ANE:


______________________________________________________________


1. DREEZEL COFFEE



Nah gan, ini adalah Dreezel Coffee yang berada di Jalan Cisangkuy no 56, Bandung.
Kalau menurut ane, tempat kopi ini enak banget buat nongkrong. Walaupun tempatnya ga besar anak-anak kuliahan sering banget nongkrong disini.

Apalagi ane sendiri, hampir setiap hari nongkrong disini sesudah pulang kelas dan kuliah. Kalau agan suka senja-senja dan folk, jangan lupa agan nongkrong disini. Harganya gasampe 25k.

Tapi dreezel juga buka cabang di Jalan Pajajaran. Nah kalau di Jalan Pajajaran tersebut, agan bisa nongkrong sampe shubuh jam 3. Kalau yang di Jalan Cisangkuy sendiri tutup sampe jam 10 malam. Yaa karena tempat kopi ini berdekatan dengan rumah-rumah pribadi. Jadi aktivitas disana dibatas.

Instagram:@dreezelcoffee


2. SOKO COFFEE



         
(Foto: https://www.tripadvisor.co.id/Restaurant_Review-g297704-d15098686-Reviews-The_Soko_Coffee_Tea_Chocolate-Bandung_West_Java_Java.html)

Soko Coffee, tepatnya ini berada di dago atas berada di dago pakar. Jadi dulunya ini adalah hotel, dan hotelnya juga masih ada sampai sekarang. Tapi lantai atasnya disulap menjadi tempat kopi, dan yang paling menarik disini adalah agan disuguhkan pemandangan kota Bandung.

Kalau hari minggu sore, ane sering banget kesini sampe kenal barista sama waiters. Untuk harga disini kopinya ga sampe 30k, cuman makanannya aja yang mahal karena menyatu dengan kitchen hotel dan menu hotel itu sendiri.

Bagi agan, yang suka berkunjung kota Bandung jangan lupa untuk mampir kesini. Alamat Soko Coffee Jalan Raya Resort Dago Pakar 19, Bandung. Agan puas-puasin aja nongkrong disini karena kalau Jumat & Sabtu sampe midnight. Kalau hari-hari biasa hanya sampai jam 11 malam.

Dan jangan lupa juga agan sebelum ke tempat soko coffee, agan harus lewatin hotel tua dulu.

Instagram: @thesokoctc


3. KOPI TOKO DJAWA


(Foto: https://majalah.ottencoffee.co.id/kopi-toko-djawa-bandung/)

Terakhir gan. Kopi Toko Djawa tepatnya di pusat kota Bandung dan jalan sejarah kota Bandung yaitu Jalan Braga no 81, Bandung. Menurut ane sendiri ini tempat kopi yang ane suka banget, dan kalau menurut ane untuk berkunjung kesini jangan lupa bawa pasangan.

Tempat kopi ini adalah tempat kopi romantis bagi pasangan, untuk berduaan. Karena arsitektur nya jaman Hindia-Belanda. Dan yang suka dengan sejarah, jangan lupa untuk mampir kesini.

Kebetulan di Kopi Toko Djawa juga menjual pernak-pernik hiasan, tote bag dan banyak lagi. Untuk harga disini gasampe 30k sama seperti Dreezel Coffee dan Soko Coffee.

Apalagi untuk agan yang tidak punya pasangan, jangan khawatir disini juga menyediakan buku-buku. Dan gaenaknya disini untuk merokok harus diluar gabisa didalam. Sebagai perokok ini sih bagus, kita bisa beristiharat merokok sampai kita selesai bercengkrama.

Instagram: @kopitokodjawa


___________________________________________________

Bagaimana Tanggapannya gan? 3 tempat kopi tersebut yang menurut ane recommended jangan lupa mampir kesana bagi pengunjung kota Bandung atau asli orang Bandung. Sebelum saya menyudahi thread ini gan, maaf kalau tulisan saya jelek dan info saya tidak menarik. Mungkin ane bakal bikin thread-thread menarik lagi dengan fakta dan aktual.

Dan satu lagi gan terakhir, jangan lupa juga mampir. Ane kebetulan bikin podcast, dan akan terjun ke platfrom yang hijau-hijau itu. Disitu ane lagi belajar Public Relations ane sendiri. Untuk sekarang ane masih menggunakan platform Anchor, coba sekali-kali agan denger podcast ane yaa.
ini linknya https://anchor.fm/dashboard/episode/...

Dan jangan lupa juga follow ig saya @naufalismee


Woke, Segitu aja gan, maaf menyita waktunya sebentar dan semoga bermanfaat!








Diubah oleh journalsastosse 01-04-2020 11:02
BumiTimurAvatar border
onikAvatar border
nona212Avatar border
nona212 dan 41 lainnya memberi reputasi
42
6.3K
97
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan