tafakoerAvatar border
TS
tafakoer
Tersesat di Jamlon

Credit : dok pribadi dengan editan

Jamlon, itulah orang mengenal tempat tersebut. Orang bilang tempat itu angker dan menakutkan. Entah sejak kapan tempat tersebut di panggil Jamlon, namun yang pasti orang daerah sini pasti tahu hal itu. Jamlon sendiri Adalah sebuah pekuburan umum yang dihiasi dengan pohon beringin besar dan dekat dengan jalan umum yang sering dilalui kendaraan motor dan mobil. Dulu tempatnya begitu angker bagi sebagian orang, setiap orang yang melewati daerah Jamlon di malam hari katanya seringkali ada yang menghantui. Kini tempat itu tak seangker dulu lagi karena kini banyak penerangan yang menerangi jalan di malam hari.

Desas desus mistisnya daerah Jamlon seringkali terdengar, katanya di daerah tersebut ada siluman ular besar, entah itu benar atau tidak. Tak hanya itu saja, sebuah sekolah yang dekat dengan daerah Jamlon pun terkadang mengalami kejadian mistis dimana pada suatu acara pengenalan sekolah banyak siswa yang kesurupan massal. Masyarakat sendiri mengaitkan tersebut dengan mistisnya daerah Jamlon dimana para penunggu daerah Jamlon merasa terusik dengan keberadaan anak sekolah yang memainkan kembang api di malam hari yang membuat para makhluk tak kasat mata menuntut balas kepada mereka.

Keganjilan daerah Jamlon memang masih terasa hingga kini, masyarakat pun tak jarang mendengar suara aneh seperti kerbau terperosok di malam hari dan sebagainya. Namun bukan itu yang akan diceritakan lebih detail, akan tetapi ada cerita lain yang menarik perhatian berkaitan dengan mistisnya daerah Jamlon ini. Cerita ini didapat dari seorang bapak-bapak yang bercerita saat ronda malam.

Supro, Itulah nama sosok yang ada dalam cerita bapak-bapak tersebut. Supro ini adalah seorang pedagang cilok yang sudah berkeluarga dan sering berjualan di malam hari. Bagi sebagian orang berjualan keliling di malam hari memang bukanlah sesuatu yang aneh lagi. Supro adalah sosok yang berani dan nekat, tak heran bila dia berjualan di malam hari menjual jajanan cilok secara keliling.

"Tek.. tek.. tek.."

Begitulah kebiasaan Supro dalam menjajakan cilok di malam hari memukul kentongan cilok. Dalam berjualan pasti selalu ada naik turunnya begitu juga dengan Supro yang jualannya pun terkadang laris dan juga terkadang sepi.


Malam itu Supro berjualan seperti biasanya menjajakan cilok secara keliling dengan gerobak dorongnya. Saat itu cilok yang sudah dia jual sudah laku sebagian. Supro terus berjalan mendorong roda dagangan ciloknya tak tentu arah hingga akhirnya dia terpaksa melewati jalanan daerah Jamlon yang diangkerkan oleh sebagian orang.

"Tek.. Tek.. Tek.."

Hanya suara pukulan kentongan kecil pemanggil pembeli ciloklah yang berbunyi memecah kesunyian.

"Bang, Beli Cilok."

Tiba-tiba ada suara yang memanggil Supro dan dirinya pun menoleh kanan kiri namun tak menemukan orang yang memesan cilok.

"krosakkkk..."

Tiba-tiba Supro terkejut dengan suara gesekan daun daun kering yang sekan terinjak orang. Bulu kuduk Supro pun berdiri dan muncul rasa takut dalam hatinya namun hal tersebut tertepiskan dengan emosi yang ada dalam dirinya.

"Sialan... ternyata ada yang ngerjain, aku balas kalian." Umpat Supro.

Credit : pixabay.com

"Krosakkk..."

Suara itu kembali terdengar dan sontak Supro pun geram sembari mencari suara misterius itu. Supro pun nekat menantang sosok yang menjahilinya untuk mengerjain balik dan memberanikan diri tanpa peduli dengan resiko yang terjadi nanti.

"Krosakkk.."

Suara itu kembali muncul dan Supro terus mencari sumber suara itu namun tak juga menemukan. Sekian lama dia mencoba mengejar yang menjahili dirinya membuatnya tersadar dirinya dipermainkan oleh sosok penunggu yang ada di sana. Dirinya tersesat dan dipermainkan oleh penunggu yang ada di sana dengan terus membuatnya berputar-putar di daerah Jamlon tersebut dan sulit keluar.

"Hey Supro, sedang ngapain kamu bengong dan pucat gitu sambil bawa gerobak?" Tanya seorang Warga yang melintas melihat supro yang seakan bengong dan wajahnya terlihat pucat pasi.

"Saya disesatkan penunggu sini diputer-puter terus, niatnya mau ngerjain balik penunggu sini malah dikerjai terus-terusan." Jawab Supro dengan penuh rasa lelah.

" Ini sudah mau subuh lho, hati-hati jangan nantang mereka lagi bila tak mau kena batunya." Kata warga tersebut.

Supro pun bergegas pulang sembari mendorong gerobak ciloknya. Dirinya merasa trauma dengan kejadian tersebut dan kapok untuk berurusan dengan makhluk halus lagi.

Credit : hippopx.com

Jamlon kini masih tetap menjadi misteri, Kisah Supro adalah satu dari sekian banyak kisah yang berkaitan dengan mistisnya daerah Jamlon. Meski kini tak seseram dulu lagi namun Jamlon masih menjadi perbincangan banyak orang tentang mistis dan angkernya tempat tersebut.


Story by tafakoer
Sumber gambar : dokumentasi pribadi dan via google images
Diubah oleh tafakoer 19-03-2020 09:08
sebelahblogAvatar border
4iinchAvatar border
infinitesoulAvatar border
infinitesoul dan 3 lainnya memberi reputasi
4
1.7K
6
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan