masnukhoAvatar border
TS
masnukho 
Suami Menangis Histeris Menemani Istrinya Akan Melahirkan, Bikin Haru Netizen!

Menangis histeris di saat sang istri akan melahirkan!
Melihatnya jadi ikutan sedih, perjuangan seorang istri itu besar ya?




Harapan sepasang suami istri untuk mendapatkan keturunan atau buah hati adalah suatu doa indah yang diagungkan di setiap waktu.
Mereka berusaha untuk melakukan yang terbaik dari mulai hamil satu bulan sampai sembilan bulan.
Sang suami mendampingi sang istri, mencukupi segala kebutuhannya dan memberikan apa yang diinginkan.
Di masa kehamilan tentu banyak sekali keinginan dari sang istri, sang suami harus memahami dan selalu sabar untuk mengikuti apa yang diinginkan oleh sang istri.

Perubahan fisik dari istri sedikit banyak juga mempengaruhi mental dan keadaan emosinya.
Menjadi seorang suami harus pandai-pandai membuat istrinya bahagia, agar tidak mengalami stres di masa kehamilan. Karena itu akan berpengaruh kepada kehamilannya!

Masa-masa kehamilan selama sembilan bulan penuh lika-liku, banyak sekali cobaan yang datang menghampiri meski pun kehadiran anak memang sangat dinantikan oleh sepasang suami istri.
Sampai datang waktu melahirkan, sang suami harus banyak persiapan. Tidak hanya uang, namun mental juga sangat dibutuhkan saat mendampingi sang istri melahirkan. Konon katanya mendampingi istri melahirkan tidak semudah mendampingi orang sakit pada umumnya, karena yang terbaring berjuang di ranjang adalah belahan hati dan dia berjuang melahirkan buah hati pernikahan yang selama ini telah dinanti-nanti.

Tidak sedikit suami yang merasa takut dan bingung, saat mendampingi sang istri berjuang melahirkan anak mereka.
Bahkan terkadang tangisan pun keluar dari kedua mata secara tidak sadar, karena merasa kasihan dan tidak tega melihat sang istri mengalami rasa sakit yang dia tanggung sendiri!

Seperti kejadian viral yang di media sosial hari ini.
Sebuah video proses melahirkan di sebuah Rumah Sakit, beredar di media sosial. Yang membuat video tersebut istimewa adalah saat sang suami menangis histeris di samping istrinya yang sedang berjuang melahirkan.
Sang suami bahkan tidak perduli kepada para perawat dan dokter yang membantu proses melahirkan istrinya!

Sang suami tetap menangis tersedu-sedu dan menyebut memanggil asma Allah. Menggenggam erat tangan sang istri untuk menguatkan.
Nampaknya sang istri tidak terlalu mengalami hambatan yang serius, karena dia telah ditangani oleh dokter yang berkompeten di bidangnya.

Nampaknya respon yang diberikan sang suami melihat istrinya melahirkan adalah bentuk kasih sayang dan kepeduliannya. Mungkin ini proses kelahiran anak pertama dari pasangan suami istri ini, sehingga sang suami mengalami ketakutan dan rasa bingung hendak melakukan apa untuk mengurangi rasa sakit yang sedang dirasakan oleh istrinya.
Akhirnya dia hanya bisa menangis dan memberikan semangat sebisa dan semampunya.

Seperti apa kejadiannya?
Lihat di bawah ini!


Spoiler for Suami Histeris Melihat Istri Melahirkan:


Sangat mengharukan sekali respon dari sang suami melihat istrinya sedang berjuang melahirkan.
Entah apa yang dia rasakan, mungkin takut, kasihan dan berharap-harap cemas agar sang istri segera melewati masa itu dan dapat melahirkan dengan selamat.




Mungkin sebagian calon ayah dapat menahan rasa takut dan cemas mereka saat menemani sang istri melahirkan, berbeda dengan respon calon ayah di dalam video ini.

Dia tidak mempedulikan kalau di ruang persalinan ada beberapa perawat dan dokter yang sedang membantu proses melahirkan sang istri.

Memang perjuangan seorang istri amat lah berat, sangat berat malah.
Sebab melahirkan bukan lah hal yang dapat disepelekan, karena saat seorang wanita melahirkan sama halnya dengan patahnya seribu tulang secara bersamaan dan nyawa mereka menjadi taruhan atas perjuangan yang sedang dilakukan.
Wajar jika sang suami mengalami rasa takut yang berlebihan saat melihat sang istri sedang melahirkan!

Karena perjuangan berat dan pertaruhan nyawa ini lah, derajat seorang ibu berada tiga tingkat di atas seorang ayah.

Doa ibu didengar langsung oleh Tuhan, dan dikabulkan tanpa sebuah penundaan.
Ibu yang baik pun tidak akan mudah mendoakan hal buruk kepada anak-anak mereka, sebab rasa sayangnya melebihi rasa sakitnya dikecewakan oleh sang anak.

Mungkin ada kisah seorang ibu mengutuk anaknya menjadi batu, seperti kisah malin kundang. Cerita itu hanya ada satu diantara seribu cerita dari seorang ibu yang disakiti oleh anaknya.




Melihat betapa tinggi derajatnya seorang wanita, tentu respon dari suami yang mendampingi sang istri melahirkan ini bukan lah respon lebay atau lemah. Ini adalah respon yang wajar dilakukan untuk mengungkapkan perasan cinta dan sayang, karena cara setiap orang mengungkapkan perasaan adalah berbeda-beda.

Bagaimana, apakah Agan di sini ada yang pernah melakukan respon seperti calon ayah di dalam video?
Coba ceritakan respon Agan saat mendampingi sang istri melahirkan!

Oke, itu lah tadi kejadian viral hari ini.
Semoga bisa memberikan pelajaran baik untuk kita semua!
Terima kasih untuk semua yang sudah singgah, jangan lupa tinggalkan jejak komentar di bawah ya.




Penulis: @masnukho
Referensi dan gambar
di sini
4iinchAvatar border
infinitesoulAvatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan 23 lainnya memberi reputasi
22
9.8K
142
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan