XinHua.NewsAvatar border
TS
XinHua.News
Setelah Wuling, Morris Garage Tiongkok Pasarkan Mobil di Indonesia
Setelah Wuling, Morris Garage Tiongkok Pasarkan Mobil di Indonesia
Wah, makin ramai persaingan pasar mobil Tanah Air


Jakarta, IDN Times - Pabrikan mobil asal Tiongkok makin meramaikan pasar kendaraan roda empat di Tanah Air. Setelah DFSK dan Wuling, kini ada Morris Garage (MG). Bahkan brand asal Inggris yang kini dibeli perusahaan Tiongkok ini akan hadir dalam waktu dekat.
Kabar yang beredar, MG akan diperkenalkan pertama kali ke publik tanah air saat ajang Indonesia Internasional Motor Show 2020 yang akan digelar di JI EXPO Kemayoran, Jakarta Pusata, April mendatang. 
1. Mobil jenis SUV bakal diboyong Morris Garage ke Indonesia

Morris Garage dikabarkan akan membawa dua SUV ke tanah air, yakni MG ZS dan HS. Dua mobil ini berjenis sport utility vehicle (SUV) yang memang sedang digemari publik tanah air. Oya, Morris sendiri kini telah bergabung ke Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo). 
 
2. DFSK, pabrikan roda empat lain dari Tiongkok
antaranews.com
DFSK, pemain kendaraan roda empat lain dari Tiongkok, memiliki lineup mobil lumayan lengkap, dari mulai SUV, MPV, dan Super Cab. Sama seperti Wuling, DFSK juga telah membangun pabrik di Indonesia.
PT Sokonindo Automobile (DFSK) memiliki pabrik di Cikande, Serang, Banten. Pabrik ini mampu memproduksi 50 ribu unit per tahun. Pabrik DFSK di Indonesia saat ini memproduksi Super Cab, Glory 580, dan Glory 560.
 
3. Kucuran dana segar dari Wuling

Sejak kemunculannya tahun 2015, Wuling telah meluncurkan 3 varian, yakni Confero S, Cortez, dan Almaz. Wuling konsisten menghadirkan kenyamanan berkendara untuk keluarga.
Kini Produsen mobil PT SAIC General Motor Wuling (SGMW) telah menyelesaikan pembangunan pabriknya di Indonesia. Pabrik yang terletak di Cikarang, Jawa Barat telah memiliki 112 dealer di seluruh Indonesia, bahkan keseriusan Wuling tak main-main dengan menyuntikan dana investasi sebesar Rp 9,3 triliun.
Demi melancarkan bisnisnya, Wuling mengandalkan 15 pemasok komponen internsional dan 20 pemasok lokal. Harga Wuling ditaksir Rp150 hingga Rp280 juta.

[url]https://kaltim.idntimes.com/automotive/car/muhammad-imam-birawa-1/mobil-tiongkok-serbu-indonesia-setelah-wuling-kini-ada-morris-garage-regional-kaltim/full [/url]


serbu gan
general.maximusAvatar border
sebelahblogAvatar border
4iinchAvatar border
4iinch dan 4 lainnya memberi reputasi
5
2.7K
24
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan