GENKBOLAvatar border
TS
GENKBOL
Jangan Modifikasi Bagian ini Kalau gak Ingin Garansi Hangus

Demi tampilan motor yang ciamik atau menunjukkan karakter si pemilik, mereka sering kali melakukan modifikasi pada motor mereka. Walaupun mungkin baru dibeli, tapi naluri untuk memodifikasi udah gak bisa ditahan, jadilah tu motor di modifikasi sesuai dengan keinginannya. Selagi modifikasinya aman dan masih sesuai dengan standar keselamatan berkendara, kalau menurut Ane sih gak ada masalah di modifikasi. Tapi, apa gak sayang, kalau masih dalam masa garansi dari pabrikan, terus di modifikasi?


Jadi Agan dan Sista, ada beberapa bagian dari motor yang apabila di modifikasi, maka garansi motor tersebut akan hangus. Sayang donk kalau hangus cuman gara – gara pengen tampil keren dan beda dari yang lain. Kan niat modifikasinya bisa ditahan dulu ampe masa garansinya habis...hehe saran Ane aja sih GanSis. Berikut ini bagian dari motor yang apabila di modifikasi maka akan menghanguskan garansi:

Kelistrikan

Sering kita temui kan kalau banyak orang yang menambahkan lampu – lampu pada motornya dengan tujuan supaya keliatan lebih keren pas malam hari, atau mungkin dengan alasan lampu bawaan motor kurang terang. Nah, walaupun cuman menambahkan lampu atau memasang saklar baru, ternyata pabrikan akan menghanguskan garansi kelistrikan dari motor. Sayang banget GanSis, cuman gara – gara lampu...hehe

Bentuk Fisik

Nah, kalau yang ini udah jelaslah yah, mengganti warna bawaan aja udah bisa menggagalkan garansi dari pabrikan GanSis. Apalagi kalau sampe mengubah rangka motor dan bentuk motor. Kalau ini masuknya garansi umum GanSis. Saran Ane kalau pengen ganti tampilan motor, mending nyari motor bekas GanSis, kalian tinggal bangun tuh motor dari awal sesuai dengan keinginan.

Mesin

Pada dasarnya motor yang dipasarkan oleh pabrikan telah melalui banyak uji coba, terutama dari sisi mesin. Mereka udah memperhitungkan dengan matang, bakalan seperti apa peforma motornya ketika dikendarai. Dan jika pengguna melakukan pembaharuan lagi, maka akan berdampak buruk bagi peforma motor.

Biasanya pembaharuan yang dilakukan adalah untuk meningkatkan peforma mesin. Dan mengganti knlapot menjadi salah satu caranya. Mungkin tindakan ini akan meningkatkan peforma kendaraan, tapi otomatis akan menghanguskan garansi motor. Itu baru mengganti knalpot GanSis, apalagi kalau udah ampe ngoprek mesin hingga gak standar lagi. Siap – siap aja garansinya hangus GanSis...hehehe



agusn6778Avatar border
nona212Avatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan 21 lainnya memberi reputasi
22
9.6K
109
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan