elvici
TS
elvici
Tour de Singkarak 2019, Etape 7-8 Kerinci Jambi Jadi Rute Terindah. Pecah Rekor MURI!
Festival Kerinci 2019, Tour de Singkarak 2019, Rekor MURI Pemetik Teh Terbanyak, TDS Etape 7-8 Kerinci Jambi

via

Kerinci bersolek. Keindahan alam Kerinci bak sekepal tanah dari surga, begitu menggetarkan hati bagi pencinta keindahan alami. Hijau bebukitan Bukit Barisan disela merahnya pucuk daun kayu manis, kopi dan cengkeh sebagai komoditas utama, ditambah satu hamparan perkebunah teh yang diakui terluas di dunia, menambah lengkap kehijauan alam Kerinci, sebuah kabupaten perbatasan di Provinsi Jambi, Sumatra. Gunung tertinggi kebanggaan masyarakat Kerinci, tegak menjulang menyangga langit yang seringkali teduh menyejukkan.

via

Jumat, (8/11/2109) Tour de Singkarak masuk Kerinci, pada etape 7-8 dengan jalur startdi Air Terjun Telun Berasap Kayu Aro dan finish di Dermaga Danau Kerinci. Salah satu jalur eksotis yang dilintasi yaitu perkebunan teh Kayu Aro. Masyarakat berbondong-bondong mengabadikan momen ini, salah satunya terlihat dari postingan-postingan warga di Facebook. Hampir sebagian besar mengunggah foto-foto kegiatan tersebut di berandanya.

via

via

via

Sebelumnya, hari Rabu, 6/11/2019, berlokasi di perkebunan teh Kayu Aro, Kerinci menggelar acara besar. Sebanyak 3.805 orang peserta dengan seragam dan caping berbeda warna memeriahkan acara dalam rangka pemecahan rekor MURI sebagai pemetik teh terbanyak.

via

Quote:

Acara ini atas dikoordinir oleh Dinas Pariwisata Kebudayaan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Kerinci, melengkapi rangkaian acara Festival Kerinci 2019 yang selama ini rutin digelar setiap tahunnya.

Quote:


via


Peserta yang didominasi oleh kaum perempuan ini berbaris di tengah perkebunan teh sedemikian rupa, yang dari kejauhan ternyata terlihat jelas membentuk rangkaian huruf K, E, R, I, N, C, dan I. Warna-warni kontras, asri dan indah dengan dilatari hijaunya hamparan perkebunan teh. Mereka menari mengikuti irama lagu berbahasa asli daerah Kerinci.



Jumlah peserta sebanyak 3.805 orang melambangkan ketinggian Gunung Kerinci yaitu 3.805 mdpl. Terlihat menjulang tak jauh dari lokasi acara. Hari itu gunung tak berselimut awan putih, seperti tampilannya sehari-hari. Rupanya ia ikut bergembira menyaksikan perhelatan akbar ini.

Masyarakat yang antusias menyaksikan acara tersebut dengan tertib berkerumun di tepi barisan. Jalanan lintas Kerinci-Sumatra Barat pun sempat terjadi kemacetan.

Sambutan pemerintah setempat sangat baik. Jalan-jalan dihias. Diberi cat hingga tampil meriah. Acara ini juga dimaksudkan untuk menyambut peserta Tour de Singkarak, yaitu acara kepariwisataan dan olahraga berskala internasional di Sumatra Barat yang pada tahun ini merambah ke Provinsi Jambi yakni di Kabupaten Kerinci sebagai perbatasan antara Provinsi Sumatra Barat dengan Provinsi Jambi.



TdS digelar setiap tahun dan kini sudah ke-11 kalinya, diikuti oleh 24 negara. Selain sebagai eventolahraga, tujuannya juga untuk memperkenalkan daerah-daerah di Sumatra Barat dan Jambi beserta potensinya untuk menarik investasi dari investor yang berguna untuk pengembangan dan kemajuan pembangunan daerah.

Berikut beberapa fakta menarik mengenai Kerinci yang menjadi daya tarik khasnya:
1. Perkebunan teh Kayu Aro terluas se Asia Tenggara dan sebagai perkebunan teh dalam satu hamparan terluas di dunia
2. Terdapat pabrik teh dan permukiman peninggalan penjajahan Belanda
3. Teh Kayu Aro kesukaan Ratu Eropa
4. Terdapat Gunung Tujuh dengan danau kaldera tertinggi se-Asia Tenggara
5. Gunung Kerinci merupakan gunung tertinggi di indonesia.
6. Penghasil kayu manis dan rempah dengan kualitas terbaik
7. Ikan semah sebagai ikan endemik yang hanya hidup di muara-muara sungai dekat Danau Kerinci



Diharapkan dengan adanya pemecahan rekor MURI dan keikutsertaan dalam Tour de Singkarak ini dapat memperkenalkan dan makin menggaungkan potensi Kerinci di Indonesia dan juga di mata dunia.


Diakui, TDS etape 7 yaitu Pelompek-Kayu Aro adalah rute yang paling menarik. via

via

Etape 8 berakhir di dermaga Danau Kerinci. Sambutan baik dari keramahan masyarakat Kerinci terlihat dalam perjamuan makan 'Nasi Ibat' bersama yang kental nuansa adat Kerinci.
Diubah oleh elvici 06-12-2019 19:55
lina.whdenbagoes01nona212
nona212 dan 13 lainnya memberi reputasi
14
3K
36
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan