infoclagrisAvatar border
TS
infoclagris
5 Cara Menjaga Kesehatan Kulit Agar Tetap Cantik dan Lembut

Disini siapa yang tidak mau punya kulit sehat dan cantik? Kulit yang segar dan bersih bisa menunjang penampilan dan meningkatkan rasa percaya dirimu lho, Mungkin kamu sering menggunakan Skin Care Lokaluntuk merawat kulitmu setiap hari.

Namun, taukah kalian kalau skin care saja tidak cukup untuk merawat kesehatan kulit? Kulit akan mengalami fase regenerasi setiap 27 hari, saat siklusnya berakhir kulit perlu dibersihkan agar tidak menjadi kulit mati dan menumpuk. Sel kulit mati yang bercampur dengan keringat, debu dan kotoran bisa menyebabkan kulitmu terlihat kusam dan kering.

Cara termudah untuk menjaga kesehatan kulit adalah dengan melindunginya dari paparan sinar matahari berlebih dan rutin membersihkan kotoran yang menempel serta mengkonsumsi sumber nutrisi yang sehat untuk kulit.

Mengkonsumsi buah-buahan dan sayuran terbukti mampu menyehatkan kulitmu karena makanan ini mengandung antioksidan yang sangat bagus untuk kesehatan kulit.

Berikut Ini, Info Clagris rangkum tentang cara menjaga kesehatan kulit yang harus kalian lakukan jika ingin memiliki kulit sehat dan cantik.

5 Cara Merawat Kesehatan Kulit

1.Bersihkan Wajah Secara Teratur
Setelah kamu melakukan aktivitas diluar ruangan seharian penuh, Wajib hukumnya untukmu rutin membersihkan wajah saat mandi nanti.

Bersihkan hingga seluruh kotoran, minyak dan sisa kosmetik hilang dari kulit wajah. Kamu bisa menggunakan Produk Facial Wash Korea jika ingin kebersihan kulit wajahmu terjaga.

2.Pakai Pelembab
Untuk menjaga kelembaban kulit, kamu bisa menggunakan Pelembab yang mengandung mineral dan juga vitamin yang baik untuk kesehatan kulit.

Pelembab ini dapat membantu kulit mempertahankan tingkat kelembaban alaminya dan mampu menyehatkan kulit agar memiliki tekstur yang baik. Oleskan pelembab setiap selesai mandi dan kapanpun jika dibutuhkan.

3.Jangan Merokok dan Hindari Alkohol
Agar memiliki kulit indah dan sehat, kita harus menghindari Rokok dan Alkohol karena dua hal ini bisa merusak kulit cantik kita. Dengan merokok, kulitmu bisa menua lebih cepat karena rokok dapat memecahkan kolagen yang akan menghilangkan elastisitas kulit dan merusak sel-sel kulit akibat racun yang dibawanya.

Selain itu mengkonsumsi alkohol juga bisa merusak kulit anda, alkohol bisa membuat tubuh dan kulit anda terdehidrasi sehingga kulitmu akan terlihat lelah dan tua.

4.Tidur Yang Cukup
Jika kamu ingin mendapatkan kulit yang sehat, berarti kamu mulai sekarang harus bisa menjaga pola tidurmu. Tidurlah yang cukup agar tubuh bisa meregenerasi kulit indahmu.

Semakin anda kurang tidur maka semakin tampak lelah dan kusam kulit anda.

5.Gunakan Tabir Surya
Tabir surya merupakan salah satu senjata andalan untuk menjaga kesehatan kulit cantikmu dengan melindunginya dari dampak sinar matahari. Sinar matahari memang baik untuk tubuh karena memproduksi vitamin D.

Namun jika terus menerus terpapar sinar matahari tanpa perlindungan, warna kulit bisa berubah. Kulit akan terlihat lebih hitam dan kusam. Maka dari itu untuk bisa menjaga kesehatan kulit seperti aslinya, kamu bisa menggunakan Tabir surya saat ingin keluar ruangan.

Itu dia cara menjaga kesehatan kulit agar tetap sehat dan cantik. Yuk jalankan tips diatas dengan konsisten agar kesehatan kulitmu terjaga dan kamu bisa mendapatkan manfaatnya dikemudian hari.

Sumber:


Quote:





tata604Avatar border
aldysadiAvatar border
aldysadi dan tata604 memberi reputasi
2
344
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan