- Beranda
- Komunitas
- Entertainment
- The Lounge
Serunya Pesta Halloween ala Gue! gimana dengan Agan dan Sista?


TS
indradianti
Serunya Pesta Halloween ala Gue! gimana dengan Agan dan Sista?

Hallo Agan dan Sista



Kembali di trit Gue yang satu ini.
Pada heboh sama perayaan Halloween?
Kalo di Negara kita memang budaya ini tidak sepopuler di Negara Barat. Namun, bagi anak muda yang ingin meramaikan atau berseru-seru ria tentang Halloween, atau hal horor, tentunya tidak asing lagi dilakukan oleh sebagian masyarakat.
Seperti memakai pakaian seram saat melakukan acara Agustusan maupun tampil di panggung hiburan.
Nah, Gue juga punya sedikit cerita lucu dan menyenangkan ala masa kecil Gue saat merayakan pesta Halloween.
Saat masa kanak-kanak, sekitar usia 14 tahunan. Gue mengikuti perayaan Halloween dengan teman-teman Gue.
Saat itu Gue melakukan kegiatan tersebut di salah satu rumah teman Gue, yang kebetulan memang baru saja ditinggalkan para pengontraknya. Teman Gue memiliki 2 rumah. Rumah pertama digunakan untuk tinggal bersama keluarga mereka, sedangkan rumah kedua adalah rumah yang biasa dibuat kontrakan. Kebetulan rumah tersebut sedang kosong karena pengontraknya sudah habis masa kontrak. Dan belum ada pengontrak lain yang mengisi kekosongan hati rumah tersebut, maksudnya kekosongan rumah tersebut

Kamipun membuat acara Halloween ala kadarnya untuk keseruan kami.
Kami beranggotakan 7 orang. Dan memang masih 1 kelas yang sama pada saat itu.
Kami menyiapkan alat-alat dan kostum yang kami miliki. Kami juga membeli sedikit makanan ringan dan minuman botol untuk acara kumpul-kumpul. Iurannya diperoleh dari masing-masing orang yang patungan masing-masing Rp. 2000 per orang. Pada masa itu sekitar tahun 2002 uang Rp.500 bisa kami gunakan untuk membeli minuman dan kue yang lumayan terjangkau dan sisanya kami gunakan untuk membeli makanan ringan dan perlengkapan lainnya.
Gue mempersiapkan kostum Halloween yang sudah Gue buat dari rumah.
Gue membawa eye shadow emak Gue yang kelihatannya jarang digunain.
Lipstik, serta kain sprei dan tali rafia.
Peralatan tersebut nantinya Gue pakai supaya mirip karakter "monster Frankenstein".
Spoiler for :
Sumber mulustrasi
Gue sampai dilokasi sekitar pukul 09.00 pagi. Saat itu memang kami rencanakan hari minggu. Supaya hari libur kami menjadi seru.
Temen Gue ada yang membawa boneka dengan rambut kusut, serta pakaian milik saudara ceweknya.
Spoiler for :
Sumber mulustrasi
Ada juga yang membawa bola plastik besar dan digambari bak labu kuning Jack O Lantern
Spoiler for :
Sumber mulustrasi
Dekorasi kami buat dengan kertas hvs berwarna dan kertas Origami warna warni.
Spoiler for :
Sumber mulustrasi
Lampu penerangan kami ganti dengan warna kuning remang-remang yang dibawa oleh salah satu teman kami. Kebetulan di rumah kontrakan tersebut sudah ada TV, jadi kami tinggal membawa CD player dan temanku membawa kaset CD horor miliknya. Setelah seluruh persiapan selesai, kami menonton film horor bersama temen-temen Gue.
Film yang saat itu Gue tonton berjudul
" The Ring" Film tersebut menceritakan tentang sosok setan yang bernama Sadako yang meneror siapa saja yang tidak disukainya.
Spoiler for :
Sumber mulustrasi
Film tersebut membuat kami merasa tegang dan ketakutan. Hingga akhirnya kami selesai menonton film dan makan- makanan ringan. Kemudian bermain bersama teman-teman diiringi musik penghibur kami. Untuk menghilangkan ketegangan kami usai menonton film horor tersebut.
Waktu menunjukkan pukul 1 siang, kami bergegas pulang ke rumah masing-masing, sebelum orang tua kami mencari kami.
Saat kami meninggalkan lokasi dan sampai ke rumah masing-masing. Tak pelak Gue mendapat omelan dari Emak gue yang nyariin alat make upnya. Karena tadi adik Gue ngeliat Gue bawa alat make up emak Gue.



Gue kena omelan habis-habisan setelah mengetahui untuk apa peralatan Make up tersebut. Namun, Gue merasa senang dengan acara yang kami buat tersebut. Hingga Gue besar, Gue masih mengingat betapa konyolnya tingkah Gue dahulu saat merayakan pesta Halloween ala kadarnya



Esoknya di sekolah, kami menceritakan apa saja yang dialami masing-masing teman Gue. Ada yang ngga bisa tidur mengingat film horor yang menakutkan tersebut. Ada pula yang diomeli emaknya karena pulang dengan baju penuh noda makeup. Serta teman Gue yang menyiapkan tempat acarapun kena omelan gegara kurang bersih saat kami membersihkan sampah yang kami tinggalkan di rumah tersebut.
Pengalaman tersebut memang cukup berkesan buat Gue dan teman-teman Gue. Hingga dewasa saat ini, jika kami bertemu, kami masih mengingat-ingat kelakuan masa kecil kami yang menyenangkan tersebut.
Buat Gue, pesta Halloween merupakan ajang untuk berkumpul bersama teman-teman dan melakukan keseruan bersama.


Sekian cerita masa kecil Gue tentang serunya perayaan Halloween ala Gue, terimakasih banyak sudah berkunjung di trit Gue ini.
Sampai jumpa lagi



Sumber : Inspirasi pribadi.






zafinsyurga dan 4 lainnya memberi reputasi
5
321
2


Komentar yang asik ya
Urutan
Terbaru
Terlama


Komentar yang asik ya
Komunitas Pilihan